HPMD Mengenal Lebih Dekat Jajaran Matik Premium Honda

  • Bagikan

MEDAN (Waspada): Pesona tidak terlawan dari jajaran matik Honda yang dipamerkan pada aktivitas Honda Premium Matic Day (HPMD) di Pasar Raya Rakyat (PPR) Night Market Marelan sejak 5 Januari hingga 4 Februari 2022 membuat pecinta matik Kota Medan jatuh hati.

HPMD yang hadir menjawab kerinduan para penggemar matik ini sontak mencuri perhatian para pengunjung melalui pesona empat motor matik premiumnya, sebut saja matik besar All New Honda PCX 160 yang berhasil memikat hati para pecinta matik premium hingga berhasil menyabet gelar Bike of The Year pada ajang Otomotif Awards tahun lalu.

Mata para pengunjung HPMD juga dimanjakan dengan kehadirkan matik berkelas yang cocok memenuhi impian para petualang menjelajah berbagai medan, Honda ADV150. Tidak ketinggalan, Honda juga mengajak pecintanya untuk mengenal lebih dekat dengan matik sempurna Honda dan elegan yakni Honda Vario 150 dan Honda Vario 125.

Tidak hanya memamerkan produk matik premiumnya, namun respon positif masyarakat juga turut menginspirasi Honda menghadirkan Premium Matic Day yang kali ini turut menawarkan berbagai promo spesial yang menarik untuk konsumen.

Seperti halnya diskon s/d 1,3 juta matik adventure Honda ADV150 dan Honda PCX. Selain itu rawaran diskon tenor 1 bulan dan potongan angsuran s/d 40 ribu rupiah tentunya semakin menarik minat pengunjung.

Sutjipto, Marketing Communication Manager PT Indako Trading Coy mengungkapkan, aktivitas Honda Premium Matic Day yang dipersembahkan di awal tahun merupakan salah satu bentuk upaya Honda mengajak masyarakat mengenal lebih dekat jajaran matik premium Honda yang mengusung teknologi kekinian, fitur-fitur unggulan, dan sensasi kesenangan berkendara.

“Dengan semangat Satu Hati, Honda Premium Matic Day diharapkan dapat mewujudkan mimpi pecinta matik yang sudah sangat mendambakan motor impiannya. Tidak hanya mempersembahkan program istimewa, Honda juga berkomitmen selalu memberikan kualitas layanan sales dan aftersales terbaik melalui para garda terdepannya yang selalu mengutamakan kepuasan pelanggan,“ ujar Sutjipto. (rel)

  • Bagikan