MEDAN (Waspada): Yudi Atmaja terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum Forki Medan periode 2023-2027 dalam Musyawarah Cabang (Muscab) Forki Medan yang digelar di Grand Central Hotel, Kamis (5/10).
Yudi Atmaja terpilih aklamasi setelah menjadi calon tunggal dan didukung penuh oleh peserta Muscab. Sebanyak 10 perguruan memiliki legalitas SK sah dan aktif kepengurusannya yang hadir di Muscab ini juga mendukung.
Ke-10 perguruan yang sah menjadi peserta Muscab adalah Perguruan Wadokai, Lemkari, Inkanas, Inkai, Inkado, Shotokai, BKC, Kala Hitam, Gokashi, dan Shokaido. Sementara Perguruan Gojukai dan Gabdika hadir sebagai peninjau.
Estafet kepengurusan pun secara resmi pindah dari tangan Hasrul Benny Harahap kepada Yudi Atmaja untuk memimpin Forki Medan selama 4 tahun ke depan.
Pimpinan Sidang Pleno Muscab Forki Medan, Julius Lubis, menyerahkan berkas hasil Muscab kepada Yudi Atmaja sebagai ketua terpilih untuk memilih kepengurusannya dalam tempo dua pekan mendatang.
Sekretaris Forki Sumut, Zulkarnaen Purba mewakili Ketua Umum Forki Sumut, H Rahmat Shah yang memantau langsung jalannya pleno mengucapkan selamat kepada Yudi Atmaja yang sebelumnya menjabat Sekretaris Hasrul Benny Harahap di Forki Medan.
“Teruslah kompak dan solid karena tantangan ke depan akan semakin berat, jabatan ini amanah maka jagalah kepercayaan itu dengan prestasi,” tegas Zulkarnaen Purba.
Yudi Atmaja usai terpilih mengajak seluruh perguruan di Kota Medan bisa semakin kompak dan saling support untuk kemajuan Forki Medan ke depannya.
“Tetaplah menjalin komunikasi yang baik, saya perlu mendapat arahan dan dukungan semua perguruan sehingga kita dapat terus membina dan menciptakan atlet-atlet andal di masa depan,” tegas Yudi yang mengaku segera menyusun kepengurusan.
Sebelumnya, Ketua Umum Pengcab Forki Medan periode 2019-2023, Hasrul Benny Harahap mengaku Muscab ini adalah ajang musyawarah untuk pergantian kepengurusan.
“Saya senang, bursa calon Ketua Forki Medan ini penuh dinamika, berarti Forki ini dicintai dan bergengsi. Insya Allah siapa pengganti saya, ingat jaga terus kekompakan dan pertahankan prestasi yang sudah solid sampai sejauh ini,” tegas Benny.
Diakui Benny, dalam Muscab ada pihak yang tidak terima. Namun menurutnya hal itu lumrah dalam sebuah organisasi. “Ya, mungkin saja ada pihak yang tidak terima. Tapi itulah dinamika dan saya berani mempertanggungjawabkan hasil musyawarah ini,” kata Benny lagi.
Pengacara kondang Sumut yang akan bertarung pada Pilcaleg 2024 nanti ini mengaku 4 tahun kepengurusan di bawahnya begitu cepat berakhir.
“Tanpa terasa 4 tahun sudah dijalani. Dua tahun kita tidak beraktivitas karena adanya Covid-19 tapi kita terus berusaha memberikan yang terbaik karena rasa cinta saya dengan karate, maka lanjutkan kepengurusan ini dengan prestasi lainnya” ucapnya.
Ketua Umum KONI Medan, Drs Eddy H Sibarani MSi mengakui bahwa berdasarkan data di KONI Medan semua kegiatan secara rutin tetap dan solid dilakukan Forki Medan.
“Prestasi Forki Medan cukup baik dari nasional hingga internasional. Terima kasih dan apresiasi kepada Forki Medan di bawah pimpinan Hasrul Benny yang kurang lebih 8 tahun bersama-sama KONI sudah banyak berbuat yang baik,” ucap Eddy Sibarani. (m18)