MEDAN (Waspada): Bahagia dan terharu. Begitulah pancaran wajah Risma Raya Nasution, pemenang hadiah utama Kuis Tebak Juara Euro 2024 yang diadakan Harian Waspada berupa satu unit sepeda motor Honda BeAt (on the road).
Mata wanita tunarungu dan tunawicara ini tampak berkaca-kaca saat ditanya perasaanya mendapatkan hadiah kereta. Risma dan keluarga datang langsung ke dealer Indako Trading Coy di Jalan Pemuda Medan untuk pengambilan hadiah tersebut.
Dengan bahasa isyarat yang diterjemahkan adik iparnya, Trismayadi, Risma mengaku sangat terharu karena harapannya memiliki kereta akhirnya bisa terwujud.
Menurut Trismayadi, kakak iparnya Risma dan suaminya Bobi yang juga penyandang disabilitas tunarungu dan tunawicara, belum memiliki sepeda motor. Mereka selama ini ke mana mana naik angkutan umum atau bahkan berjalan kaki. Pasangan yang memiliki dua anak itu kini tinggal bersama keluarga Trismayadi di Pasar III Tembung.
“Sudah sekira satu tahun kakak ipar dan keluarga tinggal di rumah kami. Tapi alamat di KTP masih di Jalan PON Medan. Itu alamat orangtua kakak,” beber Trismayadi.
“Suami Kak Risma kerja di bengkel dan kak Risma ibu rumah tangga. Anaknya ada dua, yang pertama baru tamat SMK dan yang kedua masih SD,” tambahnya.
Menurut Trismayadi, Risma total mengirim 40 kupon. Bahkan wanita disabilitas itu langsung yang mengirimkan kupon ke Kantor Harian Waspada. “Waktu kirim kopun kakak diantar anaknya. Memang dia sendiri yang gunting dan isi kuponnya,” jelasnya.
Lebih lanjut Trismayadi mengatakan, saat pertama kali mengetahui menjadi pemenang hadiah sepeda motor, kakak iparnya Risma langsung sujud syukur dan menangis. Berulang kali kakaknya mengucap syukur.
“Ya, kakak terlihat senang sekali, karena memang selama inikan gak punya kereta dan akhirnya bisa punya kereta. Suaminya kerja naik angkot kadang ojek online. Gaji suaminya juga gak seberapa. Jadi buat beli sepeda motor belum mampulah,” tambah Trismayadi.
Hadiah sepeda motor diserahkan langsung oleh Corporate and Marketing Communication Manager PT. Indako Trading Coy Gunarko Hartoyo. Dalam kesempatan ini, Gunarko mengucapkan selamat kepada Risma dan keluarga sudah menjadi memenang sepeda motor.
“Selamat kepada Ibu Risma dan keluarga. Semoga hadiahnya memberikan manfaat bagi Ibu Risma dan keluarga, khususnya untuk kelancaran transportasi sehari-hari. Apalagi katanya Ibu Risma dan keluarga belum punya sepeda motor,” ucap Gunarko. (m18)