Scroll Untuk Membaca

Olahraga

SMA Al Fatih Juara Umum Tarung Derajat

Piala Wali Kota Medan

SMA Al Fatih Juara Umum Tarung Derajat
SATLAK SMA Islam Plus Al Fatih pose bersama usai meraih juara umum cabor tarung derajat Piala Wali Kota Medan 2023, Minggu (28/5). Waspada/Armansyah Th

MEDAN (Waspada): Satlak SMA Islam Plus Al Fatih Medan ke luar sebagai juara umum cabor tarung derajat Piala Wali Kota Medan 2023 yang berakhir di Kawah Derajat Jl Marelan 2 Medan, Minggu (28/5).

SMA Al Fatih merebut 5 medali emas, 2 perak dan 4 perunggu untuk menjadi yang terbaik dalam kejuaraan diikuti 13 Satlak ini. Peringkat kedua SMA Plus Sedayu Nusantara dengan raihan 2 emas, 4 perak, 2 perunggu, disusul Satlak Ar Rahman meraih 2 emas 1 perak, 1 perunggu.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

SMA Al Fatih Juara Umum Tarung Derajat

IKLAN

Medali emas SMA Islam Plus Al Fatih diraih Pajar Ardiansyah di kelas 58,1-63 kg putra, Yani Dwi Murni (45,1-50 kg putri), Siti Khodijah (54,1-58 kg), Fadel Fitra Yudha (seni gerak tunggal putra), dan Fadel (Seni gerak Getar 2 orang).

Kejuaraan ditutup Ketua Umum KONI Medan diwakili Wakil Ketua Umum II HT Daniel Mozard. Hadir Ketua Kodrat Sumut Tasimin MT, Ketua Kodrat Medan Bobby Oktavianus Zulkarnain, para Wakil Ketua dan jajaran pengurus KONI Medan.

Daniel Mozard mengucapkan selamat kepada para atlet yang berhasil menjadi juara. Dengan adanya kejuaraan tentu bisa melahirkan prestasi. “Selamat kepada para juara dan bagi yang belum berhasil jangan berkecil hati karena masih ada kejuaraan berikut. Terima kasih kepada Kodrat Medan, Kodrat Sumut, dan kepanitiaan yang telah menggelar kejuaraan,” ucapnya.

Ketua Kodrat Sumut Tasimin menyatakan apresiasi atas suksesnya kejuaraan. “Setelah tiga hari melaksanakan kejuaraan, sejak Jumat timbang badan kegiatan telah berjalan dengan sukses. Bagi yang menjadi juara jangan jumawa, teruslah berlatih. Yang belum berhasil jangan berkecil hati. September akan ada Porkot yang akan menjadi ajang selanjutnya,” katanya.

“Terima kasih kepada KONI Medan dan Kodrat Medan. Tujuan kita bersama mengembangkan Kodrat di Sumut dan misi menjadi juara umum PON 2024 terwujud,” sebut Tasimin.

Ketua Kodrat Medan Bobby Oktavianus mengatakan terima kasih dan apresiasi kepada KONI Medan yang terus memberikan support. “Terima kasih juga kepada Ketua Kodrat Sumut bapak Tasimin yang terus memberikan dukungan dan motivasi agar meningkatkan prestasi supaya mengejar target di PON,” ucapnya. (m23)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE