Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Siantar Bersiap Tuan Rumah PON XXI Cabor Tinju

Siantar Bersiap Tuan Rumah PON XXI Cabor Tinju

Wali Kota Pematangsiantar Susanti Dewayani (tiga kiri depan) menghadiri rapat persiapan PON XXI Aceh Sumut di ruang rapat mini BP3D Pemko, Jl. Merdeka, Kamis (18/7). Waspada/Ist

PEMATANGSIANTAR (Waspada): Kota Pematangsiantar tengah bersiap diri menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 cabang olahraga tinju dan jadwal pertandingannya berlangsung pada 8-20 September 2024.

Karena itu, Wali Kota Susanti Dewayani mengingatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait agar mempersiapkan segala sesuatunya seperti venue (lokasi) dan sosialisasi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Siantar Bersiap Tuan Rumah PON XXI Cabor Tinju

IKLAN

“Ini luar biasa Pematangsiantar yang terkenal dengan Siantar Man, hingga julukan Siantar Man kita arahkan ke yang lebih positif. Saat inilah kita menunjukkan bagaimana Siantar Man dengan melibatkan seluruh masyarakat dan juga seluruh pihak terkait, Siantar Man itu positif,” tegas Wali Kota saat rapat persiapan PON XXI Aceh Sumut 2024 di ruang rapat mini BP3D Pemko, Jl. Merdeka, Kamis (18/7).

Penyelenggaraan PON, lanjut Wali Kota, menjadi prioritas bagi Pemko Pematangsiantar, hingga meminta kepada pihak terkait agar melaporkan hal-hal yang menjadi kendala untuk dapat mengantisipasinya sesegera mungkin.

Pada kesempatan itu, Wali Kota menekankan kepada sejumlah OPD terkait beberapa hal untuk mempersiapkannya dan melaksanakannya, diantaranya untuk kesiapan venue serta meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) serta Tim Pengawas Pembangunan untuk menyusun daftar hari kerja hitung mundur serta langkah-langkah serta target yang harus selesai, begitu juga progresnya.

“Hingga yang menjadi jadwal kita benar-benar bisa menepatinya, bahkan kalau boleh lebih maju lagi progresnya,” imbuh Wali Kota.

Kemudian, lanjut Wali Kota, untuk persiapan meminta Dinas pariwisata berkordinasi dengan panitia pelaksana yang tertunjuk dan selanjutnya berkomunikasi dengan pihak penyedia venue dalam peletakan peralatan serta ruangan yang perlu sebagai venue pertandingan.

Kepada Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Wali Kota mengharapkan lebih maksimal lagi dalam melakukan sosialisasi dan publikasi dengan memanfaatkan media sosial.

“Dengan demikian PON ini memang benar-benar milik masyarakat Pematangsiantar dan masyarakat tahu selama beberapa hari yakni pada 8-20 September 2024 Pematangsiantar menjadi tuan rumah pertandingan cabang oahraga tinju PON. Dengan hal itu masyarakat dapat menjaga dan berpartisipasi,” jelas Wali Kota.

Untuk Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan Satpol PP, Wali Kota meminta agar segera menyusun dan melaporkan sesuai tugas masing-masing. Hal ini menyangkut proses sejak awal persiapan dan tahap pelaksanaan nantinya.”

Kepada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Wali Kota mengharapkan agar berkordinasi dengan pihak keamanan mengenai Kamtibmas.

Wali Kota juga menegaskan kegiatan menjelang pelaksanaan PON menjadi prioritas semua pihak dan mengajak seluruh yang hadir dalam rapat untuk fokus dan menepati jadwal.

“Kita semua berharap kerjasama kita, karena ini kita dapat ujian mampu atau tidak. Pematangsiantar terkenal dengan orangnya yang pintar-pintar dan untuk itu marilah berkordinasi dan bersinergi agar amanah sebagai salah satu venue PON ini dapat kita laksanakan sebaik-baiknya,” harap Wali Kota.

Wali Kota menegaskan itu menjadi momen dan peluang bagi mereka semua untuk mengubah julukan Siantar Man agar lebih ke arah positif dan lebih baik. (a28)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE