Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Ribuan Warga Langsa Ikut Jalan Sehat BUMN

Ribuan Warga Langsa Ikut Jalan Sehat BUMN
Kegiatan jalan sehat bersama BUMN dalam rangka memperingati HUT ke-25 Tahun Kementerian BUMN yang berlangsung di Lapangan Merdeka Kota Langsa, Minggu (19/2).
Waspada/Munawar

LANGSA (Waspada): Sekira seribu warga Kota Langsa ikut Jalan Sehat Bersama BUMN dalam rangka memeringati HUT ke-25 Kementerian BUMN yang dipusatkan di Lapangan Merdeka, Minggu (19/2).

Selain jalan sehat bersama, acara juga dimeriahkan dengan pameran beragam produk UMKM binaan BUMN, hiburan dan doorprice hadiah seperti televisi, sepeda, kulkas, mesin cuci dan hadiah menarik lainnya.

Pj Wali Kota Langsa diwakili Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ali Musafah, SE mengucapkan, selamat HUT ke-25 tahun untuk Kementerian BUMN.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ribuan Warga Langsa Ikut Jalan Sehat BUMN

IKLAN

“Semoga Kementerian BUMN terus berhasil dalam menjalankan tugasnya dan kita semua dapat terus bekerja sama untuk membangun Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” sebutnya.

Pihaknya berharap, kegiatan ini dapat menginspirasi dan mengedukasi kita semua terhadap pentingnya menjaga kesehatan, salah satunya dengan memperhatikan pola hidup sehat melalui jalan sehat atau jalan santai seperti ini.

Sementara General Manager PT Telkom Provinsi Aceh Teuku Fauzan yang juga sebagai Ketua Forum Komunikasi BUMN Aceh mengatakan, atas nama BUMN penyelenggara mengucapkan selamat atas terselenggaranya jalan sehat dalam rangka HUT Kementerian BUMN yang ke-25.

Ribuan Warga Langsa Ikut Jalan Sehat BUMN

Lanjutnya, acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan perayaan yang dirancang untuk memperingati sejarah panjang Kementerian BUMN dalam mengawal pembangunan negara.

Menurutnya, perjalanan Kementerian BUMN selama 25 tahun memberikan kontribusi besar bagi negara, terutama dalam membangun infrastruktur dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat.

Dalam hal ini, Telkom, PNM, dan Adhi Karya sebagai BUMN turut berkontribusi dalam mendukung pemerintah dalam meningkatkan pelayanan dan kualitas infrastruktur, telekomunikasi, dan pembangunan kesejahteraan masyarakat di Indonesia, ujarnya.

Selain itu, kegiatan jalan sehat ini bukan hanya untuk memperingati HUT Kementerian BUMN, tetapi juga sebagai upaya untuk mempromosikan gaya hidup sehat dan olahraga sebagai bagian dari kebiasaan sehari-hari.

Oleh karena itu, pihaknya berharap serta mengajak semua peserta acara jalan sehat ini untuk terus menjaga kesehatan, baik melalui olahraga maupun gaya hidup sehat lainnya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua peserta yang telah ikut serta dalam kegiatan jalan sehat. Semoga acara ini menjadi momen yang berkesan dan dapat memotivasi kita semua untuk selalu berjuang dan berkarya demi kemajuan bangsa dan negara,” imbuh Fauzan. (b24)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE