LONDON (Waspada): Manajer interim Ralf Rangnick (foto) malas meramal pencapaian Manchester United di akhir musim nanti dan lebih memilih bersikap realistis dengan target partai per partai.
“Ini pekerjaan saya. Saya tidak perlu terlalu banyak memikirkan soal akhir musim, karena tidak ada yang bisa meramal itu,” tegas Rangnick, seperti dikutip dari Goal, Minggu (2/1).
“Kita bisa melihat ke bola kristal, tapi kita tak akan mendapat jawaban. Bagi kami, ini tentang mengambil langkah berikutnya dan mengembangkan deretan pemain di grup ini,” papar pelatih asal Jerman berumur 63 tahun tersebut.
Setelah memukul tamunya Burnley 3-1 pada matchday 20 Liga Premier, Kamis lalu, Setan Merah MU mentas lagi dengan menjamu Wolverhampton Wanderers pada matchday 21 di Old Trafford, Selasa (4/1) dinihari mulai pkl 0030 WIB.
Rangnick sejauh ini belum terkalahkan dalam lima laga awalnya sejak ditunjuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick. Namun The Red Devils sempat diterpa permasalahan Covid-19 yang membuat dua pertandingan mereka ditunda pada Desember 2021.
Gangguan itu menambah tantangan yang dihadapi MU dalam beberapa pekan terakhir. Hanya saja Rangnick tetap mengaku puas dengan pencapaian dan semangat Cristiano Ronaldo cs.
“Saya kira kami telah mengambil beberapa langkah penting, mengingat kami tidak punya banyak waktu untuk berlatih,” klaim mantan pelatih FC Schalke dan RB Leipzig tersebut.
“Sejauh ini saya melihat para pemain ingin belajar untuk mengambil langkah berikutnya. Itu bagi saya teramat penting untuk langkah beberapa pekan dan beberapa bulan ke depan,” tambahnya.
Saat memukul Burnley, Scott McTominay, Jadon Sancho dan Ronaldo yang menjadi pencetak gol Si Setan Merah. Aaron Lennon menjadi pencetak gol balasan Burnley.
MU dengan demikian sudah 8 pertandingan tak terkalahkan di semua ajang. Sedangkan Rangnick sudah menjalani lima laga dengan catatan tiga kemenangan dan dual imbang.
“Saya tak akan bilang bahwa posisi empat menjadi target minimal. Ini mengenai mengambil langkah pengembangan berikutnya,” dalih Rangnick. (m08/goal)