Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Pj Wali Kota Lepas Kontingen Pora Langsa

Pj Wali Kota Lepas Kontingen Pora Langsa
Pj. Wali Kota Langsa, Ir Said Mahdum Majid menyerahkan bendera kontengen kepada Ketua KONI Kota Langsa, Tgk. Usman Abdullah SE saat melepas kontingen Kota Langsa menuju Pora XIV Pidie di Halaman Pendopo Wali Kota Langsa, Selasa (6/12). Waspada/Munawar

LANGSA (Waspada): Pj. Wali Kota Langsa, Ir Said Mahdum Majid, melepas 403 anggota Kontingen Kota Langsa terdiri atas atlet, pelatih, dan ofisial dari 32 cabor untuk mengikuti Pora XIV Pidie tahun 2022 di Halaman Pendopo Wali Kota Langsa, Selasa (6/12) sore.

Hadir Dandim 0104/Atim Letkol Inf Agus Alfauzi SIP MIpol, Kapolres Langsa diwakili KBO Sat Binmas Polres Langsa Ipda Dasril SH, Kepala Kejaksaan Negeri Langsa diwakili Kasubag Bin Zulfan Ismail SH, Ketua Pengadilan Negeri Langsa Dini Damayanti SH, Ketua DPRK Langsa Maimul Mahdi SSos, Plt Sekda Kota Langsa M Darfian ST, Kadisporapar Langsa Dr M Iqbal MPd, Ketua KONI Langsa Tgk. Usman Abdullah SE dan undangan lainnya.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pj Wali Kota Lepas Kontingen Pora Langsa

IKLAN

Pj. Wali Kota Langsa mengucapkan selamat kepada seluruh atlet yang akan bertanding. “Kalian adalah orang-orang terpilih untuk bertanding di Pora pada 11-22 Desember 2022 di Sigli,” ujarnya.

Pj Wali Kota berpesan kepada para atlet untuk selalu menjaga nama baik daerah dengan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, kejujuran, bersikap dan bertingkah laku yang baik dan sopan.

Pj Wali Kota Lepas Kontingen Pora Langsa

“Tunjukanlah kita sebagai pribadi yang berasal dari daerah yang menjujung tinggi nilai penghormatan kepada orang lain, apalagi ini juga merupakan ajang pertemuan dan silaturahim seluruh atlet daerah yang ada di Aceh,” sebutnya.

Sekretaris Kontingen KONI Kota Langsa, Zulhari mepalorkan jumlah Kontingen Pora Langsa 406 orang terdiri atas atlet putra 180 orang, atlet putri 114 orang sedangkan ofisial sebanyak 112 orang.

Dikatakan, KONI Kota Langsa meloloskan 33 cabor pada Pra Pora III yang lalu dari 36 cabor yang akan dipertandingkan pada Pora XIV tahun 2022. Kontingen Kota Langsa akan berangkat menuju Kabupaten Pidie pada Jumat (9/12).

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Langsa, DPRK Langsa, BPJS Ketenagakerjaan dan seluruh pelaku olahraga serta semua pihak dengan rendah hati menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Bapak Usman Abdullah mantan Wali Kota Langsa yang cukup berperan dalam meningkatkan prestasi olahraga di Kota Langsa,” imbuhnya. (b24)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE