Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Pemkab Sergai Ungguli Gabungan Pelatih

Pemkab Sergai Ungguli Gabungan Pelatih
BUPATI Sergai Darma Wijaya bersama kedua tim PS Pemkab Sergai dan PS Gabungan Pelatih serta peserta turnamen U-18 sebelum laga eksibisi, Minggu (5/2) sore di Lapangan Segi Tiga Kel. Simpang Tiga Perbaungan, Kec. Perbaungan. Waspada/Istimewa

SEIRAMPAH (Waspada): Laga eksibisi turnamen U-18 yang digelar Projo Sumut, tim kesebelasan old crak Pemkab Serdang Bedagai (Sergai) berhasil mengungguli tim PS Gabungan Pelatih dengan skor akhir 4-2 untuk Pemkab Sergai.

Laga tersebut berlangsung Minggu (5/2) sore di Lapangan Segitiga, Kel. Simpang Tiga Pekan, Kec. Perbaungan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pemkab Sergai Ungguli Gabungan Pelatih

IKLAN

Tim Pemkab Sergai langsung diperkuat Bupati Sergai Darma Wijaya, Ketua PWI Sergai Edi Saputra, Ketua Abpednas Sergai Muliono, sejumlah Wartawan dan ASN Pemkab Sergai dengan Manejer Darmawan.

Sedangkan PS Gabungan diperkuat diantaranya Khairul Sopian (Kembar) mantan pemain PSDS dan sejumlah pelatih sepakbola dari sejumlah Kecamatan di Sergai.

Laga babak pertama kedua tim tampil saling menyerang, namun di menit awal pemain depan Pemkab Sergai Fadly mampu membobol gawang PS Gabungan Pelatih, hanya selang beberapa menit kemudian Komar pemain depan PS Gabungan Pelatih menyamakan skor 1-1 setelah berhasil membobol gawang Pemkab Sergai yang dijaga Malik.

Tim PS Gabungan Pelatih unggul satu poin lewat tendangan bebas salah yang tidak mampu ditepis penjaga gawang Abdul Malik, tak ingin tertinggal pemain Pemkab Sergai Misriadi mampu memb obol gawang PS Gabungan Pelatih lewat tendangan jarak jauh, hingga babak pertama berakhir skor sama 2-2.

Memasuki babak kedua Bupati Sergai Darma Wijaya tampil sebagai penyerang, namun tiga peluang heading Bupati Darma Wijaya gagal, hingga akhirnya Nansa pemain depan Pemkab Sergai membobol gawang PS.Gabungan Pelatih hingga skor 3-2.

Di menit-menit terakhir Bupati Darma Wijaya kembali memperbesar kemenangan lewat tendangan keras yang gagal ditangkap penjaga gawang PS Gabungan Pelatih, hingga pertandingan berakhir skor 4-2 untuk tim Pemkab Sergai.

Bupati Sergai Darma Wijaya usai pertandingan eksibisi kepada Waspada mengatakan pertandingan ini dalam rangka memeriahkan turnamen U-18 yang diikuti 32 tim yang diselenggarakan Projo Medan.

“Kita berharap dalam turnamen ini akan lahir bibit-bibit pesepakbola berprestasi seperti Arkhan Fikri yang saat ini bergabung di Timnas,” pungkas Darma Wijaya. (a15/cmw)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE