Peserta Pospedasu IX tahun 2024 dari Ponpes Al Mukhlisin Sibuhuan yang berhasil meraih juara II tingkat Sumatera Utara.Waspada/Ist
PADANG LAWAS (Waspada): Kabupaten Padang Lawas (Palas) peringkat kedua raih medali pada Pekan Olahraga dan Seni Antar-Pondok Pesantren Daerah Sumatera Utara (Pospedasu) IX Tahun 2024 di kabupaten Deli Serdang.
Demikian pimpinan pondok pesantren (Ponpes) Al Mukhlisin Sibuhuan, Dr.(C) H. Achmad Fauzan Nasution, SQ, S.HI, M.Pd dan Ketua yayasan, H.Rizal efendi Daulae, SE.MM melalui Kepala Madrasah Aliyah (MA), Daulat M. Amin Pulungan, MA kepada Waspada, Senin (16/12).

Dikatakan bahwa Pospedasu IX tahun 2024 di kabupaten Deli Serdang merupakan ajang seleksi santri terbaik untuk mewakili Sumatera Utara (Sumut) di tingkat nasional, yakni Pekan Olahraga dan Seni Antar-Pondok Pesantren Nasional (Pospenas) tahun 2025.
Dan dari sekian banyak santri Al Mukhlisin yang menjadi utusan dari kabupaten Padang Lawas, Alhamdulillah berhasil meraih medali terbanyak kedua, dengan meraih empat medali emas, delapan medali perak dan tiga medali perunggu.
Diantara santri yang meraih medali emas itu termasuk Imam Mukhlison siregar juara satu lari 400 meter. Serta dari cabor pencak silat mendapat tiga medali emas, atas Raihan Fadhilah Balqis, Nurul Hasanah dan Mutiara Syahdiah.
Alhamdulillah para santri yang berhasil meraih medali emas atau juara 1 akan menjadi duta provinsi Sumatera Utara ke tingkat nasional atau Pospenas tahun 2025.
Karena itu kita berterimakasih kepada para guru dan pelatih serta para orang tua yang telah mendukung para santri dalam mengikuti kegiatan Pospedasu IX tahun 2024, katanya. (a30/B)