Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Maria, Darma, Djoni Terpilih Aklamasi

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Maria, Darma, Djoni Terpilih Aklamasi

IKLAN

MEDAN (Waspada): Maria Simamora, Darma Sakti dan Djoni Ang terpilih secara aklamasi menjadi Gubernur, Wakil Gubernur 1 dan Wakil Gubernur 2 Distrik 307A2 masa bakti 2022-2023 pada Konvensi Lions Clubs Indonesia Distrik 307A2 di Hotel Alana, Jogyakarta, Jumat (20/5) sore.

Konvensi Lions Clubs Indonesia Multi Distrik 307 yang ke-46 ini diikuti 1.300 peserta dari seluruh Indonesia yang terbagi dalam wilayah pengabdian Distrik 307A1, A2, B1 dan B2.

Pada sidang pemilihan Distrik 307A2 dengan peserta 47 Clubs dan 128 suara, secara aklamasi memilih Maria Simamora asal Lions Club Medan Arya Guna sebagai Gubernur Distrik. Juga Darma Sakti asal Lions Club Medan Mulia sebagai Wakil Gubernur 1 dan Djoni Ang asal Lions Club Medan Kesawan sebagai Wakil Gubernur 2 Distrik 307A2 masa bakti 2022-2023.

Konvensi Lions Clubs ini juga mendengarkan penyampaian laporan pertanggung jawaban masa bakti 2021-2022 oleh Gubernur Distrik Karun Wirianto, Sekretaris Kabinet Erianto dan Bendahara Kabinet Rudi Hendrawan.

Konvensi Lions Clubs Indonesia yang berlangsung sejak tanggal 18 Mei lalu dan dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, diagendakan berlangsung hingga 21 Mei 2022. (m08)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE