
TEBINGTINGGI (Waspada): Laga silaturahim yang berlangsung di lapangan bola PTPN 3 Kebun Rambutan Desa Sei Serimah Kec.Tebing Tinggi, Jumat (24/2) sore tim PS Oldcrak Pemkab Serdang Bedagai (Sergai) berhasil mengungguli tim PS Kebun Rambutan dengan skor tipis 4-3.
Tim PS Sergai diperkuat Bupati Sergai Darma Wijaya, Wakil Bupati Adlin Tambuan, Ketua Koni Sergai Aspul A Lubis, Ketua PWI Sergai Edi Saputra, Ketua Abpednas Sergai Muliono, Mantan Pemain PSDS Imam Faisal.
Selain itu Misriadi, Sundawa, Syahrial Nasution, Kabid Pora Dian Andhika, Kabid Mutasi Nansha, sejumlah Wartawan dan ASN Pemkab Sergai dengan Manejer Darmawan (Sekretaris PWI Sergai).
Sedangkan tim PS Kebun Rambutan diperkuat Kepala Distrik Serdang 2 (Dser-2) Dani Hasibuan, Manejer Kebun Rambutan Iwan Pranata, Ketua SPBun Kebun Rambutan Arianto, APK Kebun Rambutan Khairul serta sejumlah Asisten Kepala dan Asisten Afdeling Kebun Rambutan
Empat gol PS Sergai dikoleksi Wabup Adlin Tambunan dengan dua gol, Budi Wijaya serta Imam Faisal, sementara 3 gol PS Kebun Rambutan satu gol diantaranya dikoleksi Manejer Kebun Rambutan Iwan Pranata.
Sebelumnya juga berlangsung pertandingan serupa antara PS Sergai melawan PS PDKT Kec.Tebing Tinggi yang diperkuat Camat Tebing Tinggi Edy Syahputra, Sekcam Andi dan sejumlah Kepala Desa, pertadingan dua babak tersebut berakhir dengan skor imbang 2-2.
Bupati Sergai Darma Wijaya didampingi Wabup Adlin Tambunan kepada Waspada usai pertandingan menuturkan bermain bermain sepakbola menjadi agenda rutin Pemkab Sergai dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati guna meningkatkan silaturahmi serta kekeluargaan dengan berbagai pihak.
” Hari ini laga silaturahmi dengan pihak PTPN 3 Perkebunan Rambutan dan pihak Kec.Tebing Tinggi, dengan laga ini selain silaturahmi yang semakin erat, kita juga dapat meningkatkan kebugaran tubuh, sekaligus turut memasyarakatkan olahraga khususnya sepakbola”, sebut Darma Wijaya
Ditambahkan Wakil Bupati Adlin Tambunan, dalam setiap laga tidak mengutamakan menang atau kalah, namun lebih kepada kebersamaan dan olahraga bersama, sekaligus bertukar informasi positif dalam upayaempeecepat terwujudnya Sergai yang Mandiri, Sejahtera dan Religius (Maju Terus), tutupnya.
Pihak perkebunan PTPN3 Kebun Rambutan juga memberikan apresiasi atas kehadiran Bupati dan Wabup Sergai bersama rombongan yang telah menghadiri undangan pertandingan bola guna mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan. (a15/cmw)