JAKARTA (Waspada): Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, menyampaikan harapannya agar Tim Nasional (Timnas) Indonesia mampu bangkit dan tampil lebih solid saat menghadapi Bahrain dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Grup C, Zona Asia, pada 25 Maret 2025. Hetifah optimistis Timnas Garuda bisa memperbaiki performa setelah hasil kurang memuaskan di laga sebelumnya melawan Australia.
“Setelah hasil yang kurang memuaskan melawan Australia, saya yakin pelatih dan pemain sudah melakukan evaluasi menyeluruh. Pertandingan melawan Bahrain ini menjadi momen penting untuk membuktikan kemampuan Timnas kita. Saya optimis Timnas akan tampil lebih solid dan mampu membawa pulang hasil positif,” ujar Hetifah melalui rilisnya yang diterima di Jakarta, Senin (24/4/2025).
Hetifah menekankan peluang Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka, meskipun kini berada di peringkat kelima Grup C dengan raihan 6 poin dari 7 pertandingan.
“Peluang untuk lolos langsung memang semakin berat, tapi kita masih punya kesempatan melalui jalur playoff. Syaratnya adalah memenangkan laga melawan Bahrain dan China, serta setidaknya mencuri poin dari Jepang. Ini tugas yang berat, tapi dengan semangat dan strategi yang tepat, peluang itu masih terbuka,” tegas Hetifah.
Sebagai Ketua Komisi X DPR RI yang membidangi olahraga, Hetifah juga menyoroti pentingnya dukungan masyarakat dalam meningkatkan semangat bertanding para pemain.
“Sepak bola bukan hanya soal strategi di lapangan, tapi juga soal semangat dan kebersamaan. Dukungan penuh dari masyarakat akan menjadi energi tambahan bagi para pemain untuk tampil maksimal di lapangan,” tukasnya sembari berharap Timnas Indonesia bisa tampil dengan mentalitas pemenang saat menghadapi Bahrain.
Ia juga menyoroti peran PSSI dan tim pelatih dalam mempersiapkan strategi yang tepat untuk menghadapi Bahrain. “Kita harus belajar dari kesalahan di pertandingan sebelumnya. Evaluasi dan perbaikan dalam taktik permainan menjadi kunci untuk menghadapi Bahrain yang memiliki gaya bermain cepat dan fisik yang kuat. Saya yakin tim pelatih sudah menyiapkan strategi terbaik untuk menghadapi tantangan ini,” jelasnya.
Hetifah pun mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bersatu mendukung Timnas Garuda. “Perjuangan Timnas Indonesia adalah perjuangan kita semua. Mari kita berikan dukungan penuh di stadion atau dari rumah. Semoga Timnas bisa memberikan kebanggaan untuk Indonesia dan melangkah lebih jauh di kualifikasi ini,” tandas politisi Fraksi Partai Golkar ini. (j05)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.