Waspada/Ist
MEDAN (Waspada): Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) pada 6-9 Februari 2022 yang dipusatkan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, menjadi ajang reuni bagi dua sahabat yang tidak pernah berjumpa selama 31 tahun.
Keduanya adalah alumni Fakultas Hukum Universitas Jambi (FH-Unja) stambuk 1986, Sarjono Turin SH MH (foto kanan) dan Johny Ramadhan Silalahi SH (foto kiri).
Sarjono kini menjabat Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sultra, sedangkan Johny merupakan Redaktur Olahraga Harian Waspada dan Ketua Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Sumatera Utara.
Sejak diwisuda tahun 1991 silam, keduanya tidak pernah bertemu secara fisik. Jono dan Johny baru lima tahun terakhir menjalin komunikasi kembali melalui sambungan telpon dan aplikasi WA.
Johny berada di Kendari sebagai bagian dari Kontingen PWI Sumut dengan agenda kegiatan mengikuti Rakernas Siwo, pemberian penghargaan Inisiator Olahraga Tingkat Nasional dan Sosialisasi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON).
Saat senggang dari rangkaian kegiatan dimaksud, dia pun berusaha ‘mencuri’ waktu Jono untuk bersilaturahmi sekaligus mengusik kembali kenangan ketika di bangku kuliah.
Jono waktu itu merupakan mahasiswa asli Jambi yang berdomisili di kawasan Broni. Johny mahasiswa asal Medan yang kost di Simpangpulai yang sangat dekat dengan Broni, sehingga keduanya pun sering main dan belajar bersama.
Mereka memulai reuni kecil dari acara ‘Gala Dinner’ HPN di Rumah Dinas Gubernur Sultra, Senin (7/2) malam, lanjut menyambangi kantor Sarjono pada 8 Februari dan wisata kuliner seusai acara puncak Peringatan HPN pada 9 Februari.
“Alhamdulillah… Sulawesi Tenggara dipercayakan sebagai tuan rumah HPN. Kita jadi bisa berjumpa di sini dan sesungguhnya keberadaan media serta insan pers sangat penting bagi kami,” jelas Jono.
“Melalui pers lah, pemerintah dapat mensosialisasikan program kerjanya kepada masyarakat luas,” tambah mantan Jaksa KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) tersebut.
Sarjono sudah setahun lebih menjadi Kajati Sultra. Dia sebelumnya menjabat Wakajati DKI Jakarta, Wakajati Kalimantan Timur, Kasubdit Tipikor Jampidsus Kejagung, Aspidsus Kejati DKI, Kajari Jakarta Selatan, Asintel Kejati Lampung dan Kajari Kendal. (m08)