MEDAN (Waspada): Katini mengaku hadiah sepeda motor memang menjadi impiannya dan suami setiap kali mengikuti kuis yang diadakan Harian Waspada. Namun Katini mengaku tidak menyangka hadiah yang dia impikan itu akhirnya dia dapatkan.
“Perasaan saya seperti mimpi ketika pertama kali diberi kabar sama suami kalau saya menang hadiah sepeda motor,” ujar Katini di dealer Indako Trading Coy, Jl. Pemuda Medan, saat proses pengambilan hadiah satu unit sepeda motor, Jumat (7/7).
Katini merupakan warga Jl. Puri Kalimun No. 26/595 Medan Kota. Dia menjadi pemenang hadiah utama Kuis Tebak Juara Piala Dunia U-20 Argentina 2023 berupa satu unit sepeda motor Honda BeAt (on the road).
Pengundian kuis yang terselenggara atas kerjasama Harian Waspada dan PT. Citra Mekar Sakti selaku event organizer (EO) ini berlangsung di Gedung Bumi Warta Harian Waspada, Jl. Brigjen Katamso/Letjen Suprapto No.1 Medan, Kamis (15/6) lalu.
Pelaksanaan kuis ini didukung sponsor PT. Indako Trading Coy selaku main dealer sepeda motor Honda di Wilayah Sumut, PT. Yahi Utama yang memproduksi Minyak Angin Cap Kapak, Minya Kayu Putih Cap Kapak dan Inhaler Cap Kapak.
Lebih lanjut Katini mengatakan, total ada 48 lembar kupon yang dia kirim dengan rincian 15 lembar atas namanya dan 33 atas nama suaminya. Dari jumlah kupon tersebut, 50 persen menjagokan Italia juara dan 50 persen Uruguay juara.
“Saya dan suami sudah sejak tahun 2010 rutin mengikuti kuis yang diadakan Waspada. Tahun 2010 itu kuis Piala Dunia, waku itu dapat hariah hiburan. Baru tahun 2014 dapat hadiah televisi 32 inci dan sat kuis Piala Dunia 2022 suami dapat uang tunai Rp.1,5 juta,” jelas Katini bersama suaminya Agus Surya, kedua anaknya dan ibu mertuanya Khadijah Harahap.
Hadiah satu unit sepda motor diserahkan langsung oleh Gideon Budiharjo selaku Direktur Marketing PT Indako Trading Coy bersama Sutjipto selaku Marketing Communication Manager PT Indako Trading Coy.
“Selamat kepada ibu Katini sudah memenangkan hadiah utama kuis yang digelar Harian Waspada bersama Honda. Kami berharap kerjasama yang sudah baik antara Indako dan Waspada bisa terus terjalin. Kerjasama yang terjalin ini merupakan salah satu bentuk dukungan Honda dalam menggairahkan semangat sepakbola melalui kuis Piala Dunia,” ucap Sutjipto. (m18)