Scroll Untuk Membaca

Olahraga

City Cuma Fokus Menyambut Madrid

Scroll Untuk Lanjut Membaca

City Cuma Fokus Menyambut Madrid

IKLAN

LONDON (Waspada): Manajer Pep Guardiola (foto kanan) dan gelandang Rodrigo Hernández Cascante alias Rodri (foto kiri) menegaskan, Manchester City belum tertarik untuk membahas kans menjuarai Liga Premier musim ini.

Sebab menurut mereka, The City kini cuma fokus menyambut Real Madrid sebagai calon lawannya pada laga kandang dan tandang di babak semifinal Liga Champions.

“Kami bermain hari Rabu, jadi saya mesti mulai memikirkan Real Madrid. Malam ini saya akan melihat lagi beberapa laga yang saya inginkan untuk itu,” papar Pep, seperti dikutip BBC Sports, Senin (25/4).

Citizens kian dekat dengan kans sukses mempertahankan mahkota EPL pasca menggasak Watford 5-1 akhir pekan lalu pada matchday 34 di Etihad Stadium. Kevin De Bruyne dan kawan-kawan mantap memimpin klasemen dengan kemasan 80 poin dari 33 partai, unggul satu angka di atas tim peringkat dua Liverpool.

“Kemenangan ini memberi kami kesempatan untuk memainkan final lainnya melawan Leeds di antara laga melawan Madrid. Sederhana saja, tak perlu rumit-rumit,” tegas Pep.

“Kami akan menghadapi Real Madrid dalam momen terbaik, kita lihat saja nanti. Kami tahu persis bagaimana permainan mereka,” timpal Rodri.

City lebih dulu menjamu El Real pada semifinal leg1 di Etihad, Rabu (27/4) dinihari mulai pkl 0200 WIB. Setelah itu Manchester Biru gantian bertandang ke Santiago Bernabeu pada 5 Mei 2022.

“Tentu saja mereka sarat pengalaman di kompetisi ini dan terus menunggu kesempatan. Mereka tidak konsisten selama 90 menit, tapi selalu berbahaya. Jadi kami harus waspada,” harap Rodri.

Pasukan Pep lolos semifinal dengan mengalahkan tim Spanyol lainnya, Atletico Madrid. Sedangkan Los Blancos melaju setelah menumbangkan juara bertahan Chelsea.

“Misi kami berikutnya semifinal Liga Champions. Untuk itu kami harus memastikan tim ini benar-benar siap untuk itu, apapun yang terjadi,” tutur Carlo Ancelotti entrenador Madrid asal Italia.

“Setelah pertandingan melawan Man City, kami akan menganalisa apa yang terjadi di laga-laga berikutnya,” tambah Ancelotti.

Sepanjang sejarah, kedua kubu sudah enam kali jajal kekuatan di Liga Champions dengan hasil sangat seimbang. El Real menang dua kali, seri dua dan kalah juga dua kali.

Namun ini pertemuan pertama mereka sejak 2020 silam. Ketika itu Citizens sukses menembus perempatfinal dengan keunggulan agregat 4-2 atas Karim Benzema cs. (m08/fe/mrc)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE