Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Cabor Atletik, Panjat Tebing Aceh Timur Sumbang 3 Emas Pora

Cabor Atletik, Panjat Tebing Aceh Timur Sumbang 3 Emas Pora
Atlet cabor atletik nomor 10.000 M menyumbang emas untuk Aceh Timur dalam Pora XIV di Sigli, Pidie, Senin (12/12). Waspada/Ist.


IDI (Waspada): Hingga hari ketiga pelaksanaan, atlet-atlet dari Kabupaten Aceh Timur terus meraih medali di berbagai cabang olahraga dalam Pekan Olahraga Aceh (Pora) XIV di Pidie.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Sekretariat Kontigen Pora XIV Aceh Timur di SMKN 1 Sigli, perolehan medali terus bertambah, Senin (12/12). Berdasarkan rincian perolehan medali yang di-update sekira pukul 19.00 WIB, Kabupaten Aceh Timur telah meraih 4 medali emas, 3 perak dan 5 perunggu (4-3-5).

Ketua KONI Aceh Timur, DR Firman Dandi, kepada Waspada menyebutkan rincian medali yang diraih atlet asal Aceh Timur yaitu cabor atletik menyumbang 2 medali emas, 1 perak dan 1 perunggu. Sementara cabor panjat tebing menyumbang 1 medali emas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Cabor Atletik, Panjat Tebing Aceh Timur Sumbang 3 Emas Pora

IKLAN

“Cabor angkat besi berhasil mengumpulkan 1 medali emas, 2 perak dan 1 perunggu,” ujar Firman Dandi, seraya menambahkan cabor kempo juga menyumbang 1 medali perunggu dan cabor taekwondo menyumbang 2 medali perunggu. 

Dia mengaku terus menyaksikan dan memberikan semangat terhadap para atlet yang sedang bertanding di sejumlah venue cabor, seperti cabor sepak takraw, menambak, dayung dan lainnya.

“Mudah-mudahan atlet kita sehat dan bisa mengumpulkan medali sebanyak-banyak untuk mengharumkan nama daerah dalam kancah bergengsi ini,” pungkas Firman Dandi. (b11)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE