Bupati Toba, Poltak Sitorus bersama Wakapolda Sumut, Brigjen Pol. Jawari saat memberikan keterangan pers seputar pelaksanaan AJWC di Danau Toba Balige, Sabtu (25/11). Waspada/Ramsiana Gultom
TOBA (Waspada): Bupati Toba, Poltak Sitorus mengaku bangga bisa menjadi tuan dua event internasional yang sukses di gelar di Danau Toba. Dia pun optimis penyelenggaraan event ini akan berlangsung lebih baik untuk tahun berikutnya.
“Toba sangat senang dengan event ini, apalagi ada dua event kelas dunia digelar di Danau Toba dan kami dengan belajar dari kedua event ini apalagi dengan bimbingan dan seluruh arahan dari kementrian terkait, maka saya rasa Toba sangat siap untuk lebih baik lagi ke depan,” ujar Poltak Sitorus saat mengikuti Konferensi Pers di Media Center AJWC Pelabuhan Muliaraja Napitupulu Balige, Sabtu (25/11).
Manfaat ekonomi dari kedua event ini merupakan yang terpenting bagi Poltak. Demikian halnya dengan pengenalan budaya lokal kepada para rider dan official yang sudah tiba di Toba beberapa hari sebelum race dimulai.
Tingginya daya tarik event ini mampu mendatangkan penonton bahkan melampaui target yang sudah ditetapkan panitia sebelumnya.
“Yang jelas kami sangat bersyukur dengan manfaat ekonomi daripada event ini. Tadi sudah disampaikan satu triliun lebih didapatkan dari penyelenggaraan F1H2O, ditambah lagi bulan ini sangat besar, dan juga Danau Toba ini semakin dikenal di seluruh dunia,” imbuh Poltak.
F1H2O yang diselenggarakan bulan Februari telah disaksikan jutaan penonton, demikian halnya Aquabike ini. Poltak meyakini event ini sebagai investasi sekaligus promosi pariwisata yang hasilnya akan dinikmati oleh masyarakat di kemudian hari.
“Ini sangat membanggakan bagi kami dan supaya nanti menjadi investasi untuk di demudian hari wisatawan datang ke Danau Toba ini. Dan juga budaya itu perlu kita tunjukkan di sini, saya kira sangat bagus saat empat kabupaten ini menunjukkan budaya lewat side event yang kami lakukan dan banyak orang meminatinya, khususnya para driver. Mereka ikut menari bersama-sama dengan kami,” tutur Poltak.
Manfaat ekonomi tentu sangat dirasakan, terlihat dari semua hotel di Kabupaten Toba penuh. Bupati pun mengaku kewalahan saat temannya datang untuk menyaksikan langsung event ini namun tidak kebagian kamar hotel.
“Sampai teman saya yang mau datang kesini tidak kebagian kamar. Lalu saya bilang, ya sudah tidur bersama kita di rumah dinas. Jadi manfaat ekonominya sangat luar biasa, sekali lagi ayo kita dukung Daerah Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba dan DPSP lainnya,” pungkas Poltak. (rg)