SEIRAMPAH (Waspada): Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya, berharap ke depan Provinsi Sumatera Utara, khususnya Kabupaten Serdang Bedagai bisa memiliki stadion internasional sekelas Stadion Pakan Sari Cibinong, Bogor.
Hal itu disampaikan Darma Wijaya didampingi Wakil Bupati Sergai Adlin Tambunan usai pertandingan sepakbola antar tim Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) melawan tuan rumah tim Pemkab Bogor di Stadion Pakan Sari, Minggu (19/6).
Pertandingan sepakbola tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) yang berlangsung di Bogor.
“Menurut saya, stadion seperti Pakan Sari ini pantas sudah ada di Sumut, malah kalau bisa dibangun di Kabupaten Sergai,” harap Darma Wijaya seraya mengajak bupati lainnya berfoto bersama usai pertandingan yang dimenangkan tim Apkasi dengan skor akhir 7- 4.
Dalam jalannya pertandingan, awal-awal babak pertama berlangsung dalam tempo sedang. Namun memasuki menit pertengahan babak, permainan mulai berlangsung sengit.
Terlebih saat gol awal yang berhasil diciptakan penyerang tim Apkasi melalui Adlin Tambunan (Wabup Sergai).
Diikuti gol oleh bupati lainnya yang berusaha menunjukkan bahwa mereka tak hanya lihai mengelola pemerintahan, namun juga lihai mengolah bola di lapangan hijau. Hingga akhirnya laga dimenangkan tim Apkasi dengan skor 7-4. (a15/B)