Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Atlet Sepatu Roda Langsa Sumbang 8 Medali Pora

Atlet Sepatu Roda Langsa Sumbang 8 Medali Pora

Atlet Sepatu Roda Kota Langsa sumbang 8 medali pada PORA XIV, di Sirkuit Sepatu Roda Pantai Pelangi Kota Sigli, Selasa-Rabu (13/14). Waspada/Munawar

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Atlet Sepatu Roda Langsa Sumbang 8 Medali Pora

IKLAN

LANGSA (Waspada): Atlet Sepatu Roda Kota Langsa berhasil menyumbang 8 medali, terdiri atas 1 emas, 5 perak dan 2 medali perunggu dengan menurunkan 6 atlet pada ajang Pekan Olahraga Aceh (Pora) XIV di Sirkuit Sepatu Roda Pantai Pelangi Kota Sigli, Selasa-Rabu (13-14/12).

Ketua Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) Kota Langsa Muhammad Nur mengucapkan, Alhamdulillah atlet kita berhasil mendulang 8 mendali mudah-mudahan ke depan mampu berbuat lebih baik lagi pada event-event berikutnya untuk Kota langsa.

Kami mengucapkan terima kasih untuk para atlet, pelatih dan official yang sangat gigih selama masa persiapan sampai saat bertanding juga kepada orang tua atlet atas dukungan luar biasa kepada anaknya.

Atlet Sepatu Roda Langsa Sumbang 8 Medali Pora

Begitu juga, kepada Pemerintah Kota Langsa dan Koni Kota Langsa serta semua pihak yang telah memberikan dukungan dan perhatian kepada cabor sepatu roda Kota Langsa, ujar M.Nur.

Sementara Pelatih Sepatu Roda Muhammad Harja mengucapkan, syukur atas prestasi yang diperoleh atlet sepatu roda binaannya dalam sejumlah nomor pertandingan. Semoga ke depan dalam event lainnya dapat tampil lebih baik lagi.

Pada hari ini, Fritzi Ahmad berhasil meraih 2 mendali yaitu, 1 medali emas pada ITT 500 M putra pada Sprint 1000 M putra mendapatkan 1 perungu. Disusul M Ridha berhasil merebut 3 medali perak masing-masing di ITT 200 M Putra, ITT 400 M dan Sprint 1000 M putra sedangkan M Ariiq Kautsar mendapatkan 1 perak pada ITT 300 M putra,” jelasnya.

Sebelumnya, pada Selasa (13/11) atlet sepatu roda Langsa mendapat 1 medali perak pada Sprint 1000 meter putri oleh Novita Lestari, sedangkan 1 medali perungu didapat Bunga Mei Dhatun Nazwa, terang M Harja. (b24)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE