BINJAI (Waspada): Wali Kota Binjai, Drs H Amir Hamzah MAP, meminta atlet NPC Binjai terus meningkatkan prestasinya dalam mengikuti berbagai kejuaraan.
“Pemko Binjai tidak membedakan atlet. Penghargaan kepada atlet baik disabilitas atau normal tidak berbeda,” ujar wali kota saat meresmikan Kantor Sekretariat NPC Kota Binjai di Kompleks Gor Jl. Jambi, Jumat( 10/6).
Amir mengakui atlet disabilitas asal Kota Binjai membawa nama baik Kota Binjai di event nasional maupun internasional. “Prestasi yang sudah ada harus ditingkatkan dan kepada pengurus NPC agar tidak berhenti membina atlet,” ujarnya.
Kadispora Binjai Iwan Setiawan mengemukakan perhatian Wali Kota Amir Hamzah terhadap olahraga sangat tinggi. Pembinaan atlet disabitas selama ini punya kantor disediakan oleh Pemko Binjai.
Dengan adanya sekretariat diharapkan pengurus NPC bisa bekerja lebih baik. Apalagi saat ini atlet NPC Binjai ada yang mengikuti Pelatnas persiapan Asean Para Games 2022 di Solo.
“Ada tiga atlet NPC Binjai akan tampil di Asian Para Games, yakni Riadi Saputra, Yusddi Ana dan Evy Y Pohan,” ucap Kadispora. (a12/C)