Ketua Umum ASKI Deliserdang, Eveready Sitorus, SE (kiri) pose bersama Juara Umum I Dojo Denpom Lubuk Pakam, pada acara Kejurkab ASKI Deliserdang. Waspada/Hotma Darwis Pasaribu
LUBUKPAKAM (Waspada): Dalam rangka mendapatkan atlet unggulan menghadapi ke Jurda FORKI Sumatera Utara, Akademi Seni Beladiri Karate Indonesia (ASKI) Deliserdang gelar Kejurkab.
Ratusan karateka ASKI Deliserdang antusias mengikuti Kejurkab, sekaligus ajang seleksi untuk mendapatkan tiket mengikuti Kejuaraan Daerah FORKI Sumatera Utara direncanakan akan berlangsungkan pada 21 sd 23 Juli 2023 di Gedung Serba Guna Unimed, Medan.
Menurut Ketua Umum ASKI Deliserdang Eveready Sitorus SE, Selasa (18/7), dalam waktu dekat ini ASKI Deliserdang akan menghadapi event-event besar, baik tingkat daerah maupun tingkat nasional, selain Kejurda FORKI Sumut, ada juga Kejurda ASKI Sumut yang dilaksanakan di Dairi.
“Event yang paling bergengsi, dimana pada bulan maret tahun depan akan digelar Kejurnas ASKI dan kita sebagai tuan rumah,” kata Eveready Sitorus, dikediamannya yang juga tempat pelaksanaan Kejurkab ASKI pada 16 Juli lalu, di Jln Labuhan Deli, Kampung Syahmad , Lubuk Pakam.
Dalam menghadapi event terdekat, yaitu Kejurda FORKI Sumut, beliau mengatakan kalau dirinya bersama pengurus ASKI Deliserdang lainnya telah maksimal melakukan seleksi pada Kejurkab ASKI kemarin, “mudah-mudahanan hasil kejurkab ASKI akan mendapatkan hasil yang baik pada Kejurda FORKI Sumut nantinya,” kata Eveready Sitorus, pria yang gemar budidaya bonsai.
Sementara itu, Ketua Panitia Kejurkab ASKI Deliserdang, Agustinus Situmorang, SPd, mengatakan, Kejurkab yang kita laksanakan menargetkan karateka yang siap tarung di Kejurda FORKI Sumut.
“Tinggal bagaimana kesiapan mental para atlet karate, khususnya dari ASKI Deliserdang untuk menjaga stamina dan mau latihan sendiri diluar jadwal latihan reguler,” ujar Agustinus, seperti jargon kita pada Kejurkab ASKI lalu, seluruh atlet ASKI harus menekadkan dihatinya, datang, tarung dan menang.
Hasil Kejurkab ASKI Deliserdang Juara Umum I Dojo Denpom Lubuk Pakam, Juara Umum II, Dojo SMPN 2 Lubuk Pakam, Juara Umum III Garuda Emas Namorambe dan Juara Favorit Dojo RK Lubuk Pakam. (chp)
.