Scroll Untuk Membaca

Olahraga

Arena PON XXI Selesai Tepat Waktu

Arena PON XXI Selesai Tepat Waktu
PRESIDEN Joko Widodo memimpin rapat terbatas bersama sejumlah menteri terkait persiapan PON XXI di Provinsi Aceh dan Sumatra Utara, Istana Merdeka, Jakarta, Senin (9/10). Antara

JAKARTA (Waspada): Wakil Ketua Umum I KONI Pusat, Suwarno, mengatakan pembangunan dan renovasi arena Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara sedang berjalan dan dipastikan akan selesai tepat waktu sehingga tidak ada alasan PON batal digelar.

Suwarno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (9/10), mengatakan ada 13 proyek renovasi arena di Aceh dan satu proyek pembangunan arena baru untuk cabang olahraga dayung guna mendukung penyelenggaraan PON 2024.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Arena PON XXI Selesai Tepat Waktu

IKLAN

“Yang mengerjakan Kementerian PUPR sehingga kami yakin semuanya itu akan selesai paling lambat Juli akhir atau Agustus tahun depan, pasti akan siap,” kata dia.

Beberapa cabang olahraga, kata Suwarno, masih melakukan kajian untuk pembangunan atau cukup melakukan renovasi arena, seperti cabang olahraga renang, menembak, bulutangkis, dan sepatu roda.

Sedangkan di Sumatera Utara, ujar dia, Kementerian PUPR juga akan memulai pembangunan untuk arena atletik dan bela diri.

“(Pemprov) Sumut melibatkan kabupaten-kota untuk melakukan persiapan, baik itu membangun baru atau renovasi di kabupaten dan kota masing-masing, sehingga dilihat dari dua kesiapan ini, tidak ada alasan PON tidak dilaksanakan,” kata dia.

Saat ini, babak kualifikasi untuk PON XXI sudah dimulai di beberapa daerah. PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara akan menjadi PON pertama kali diselenggarakan di dua provinsi. PON digelar pada 8-20 September 2024 dengan pembukaan di Aceh dan penutupan di Sumatera Utara.

PON XXI/2024 Aceh-Sumut akan mempertandingkan 65 cabang olahraga dengan 32 cabang olahraga digelar di Aceh dan 33 cabang olahraga dipertandingkan di Sumut.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan PON XXI 2024 Aceh-Sumut akan menjadi PON pertama diselenggarakan di dua provinsi.

“Belum pernah dua provinsi, ini pertama kali,” kata Budi usai rapat terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

Selain menjadi PON pertama yang diselenggarakan di dua provinsi, PON XXI juga akan menjadi yang perdana dengan peserta dari empat provinsi Daerah Otonom Baru (DOB) baru di Papua yaitu Papua Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan, dan Papua Barat Daya. (m18/ant)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE