TANAH KARO (Waspada): Sebanyak 50 atlet, 6 pelatih dan 7 ofisial National Paralympic Committee Indonesia (NPCI ) Kabupaten Karo dilepas Bupati Karo, Cory S Sebayang untuk mengikuti Pekan Paralmpik Provinsi (Peparpov) II Sumut 2023 di Pendopo Rumah Dinas Bupati Karo, Selasa (9/5)
Dalam penglepasan Kontingen NPCI itu tampak hadir Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Karo Munarta Ginting, perwakilan Forkopimda serta jajaran, Ketua NPCI Kabupaten Karo Teguh Tarigan.
Kontingen NPCI Karo nantinya akan bertanding dengan atlet dari kabupaten lainnya yang akan digelar pada 10-14 Mei 2023 di Medan.
Bupati Karo mengatakan, atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan selamat bertanding kepada para atlet. Ia juga memberikan semangat kepada para atlet agar mampu berprestasi dan memberikan hasil maksimal bagi Kabupaten Karo.
“Dengan rasa optimisme dan semangat juang yang tinggi, semoga atlet NPCI Karo bisa memberikan prestasi yang membanggakan buat daerahnya. Tetap junjung sportivitas dan semangat fair play, raih kesempatan ini untuk prestasi, saya doakan semoga berhasil dalam perjuangannya dan semua kontingen bisa cepat pulang dengan selamat,” ucap bupati Cory
Hal senada disampaikan Kadis Budporapar Munarta Ginting. Menurutnya, keberangkatan para atlet dari 6 cabor di antaranya Atletik, Bulutangkis, Catur, Tenis Lapangan, Renang dan Boccia. Mereka bisa berangkat mengikuti pertandingan ini merupakan dukungan penuh dari para orang tua atlet, pengurus yayasan Alpha Omega, pengurus RBM, Kepala SLB Korpri Berastagi, guru pembimbing, pengurus NPCI Karo, Pemda Karo dan semua pihak yang senantiasa peduli dan berkomitmen memajukan olahraga untuk atlet berkebutuhan khusus. (c02)