MEDAN (Waspada): Sejumlah 26 tim sepakbola pelajar mengikuti Liga Minisoccer SMP 2023 di International Stadium Minisoccer of Batak United (ISoBU), Jl Titipapan Medan, mulai Minggu (22/10).
Liga yang resmi dibuka Wali Kota Medan Bobby Nasution ini memperebutkan piala tetap Ketua BNN Sumut dan piala bergilir Wali Kota Medan.
Wali Kota Medan mengapresiasi digelarnya Liga Minisoccer SMP 2023. Melalui event ini, para pelajar di Kota Medan bisa menyalurkan bakatnya di bidang sepakbola.
“Ini patut diapresiasi, mengingat di luar sana masih saja ada adik-adik dan kawan-kawan kita yang masih menjalani kegiatan negatif seperti tawuran dan lainnya. Semoga melalui kegiatan ini akan lahir para pesepakbola muda andal dari Kota Medan,” ujar wali kota.
Ketua Panitia, Dr Ir Immanuel G Munthe MSi MT mengatakan liga ini bertujuan menangkal para remaja melakukan kegiatan negatif seperti tawuran antar sekolah. Sjak dini para siswa diberikan wadah positif seperti turnamen antar pelajar ini.
“Untuk itu kami meminta para peserta dan pelatih untuk semaksimal mungkin memanfaatkan turnamen ini untuk meraih prestasi dan bersilaturahim antar sesama pelajar. Jangan lupa untuk menjunjung tinggi nilai sportivitas dan fair play,” jelasnya. (m33)