Scroll Untuk Membaca

Nusantara

TKRPP-PDIP Sudah Terima Pendaftaran 1.000 Organisasi Relawan Ganjar Pranowo

TKRPP-PDIP Sudah Terima Pendaftaran 1.000 Organisasi Relawan Ganjar Pranowo
Dari kiri ke kanan pengurus TKRPP-PDIP, Wakil Sekretaris Riezky Aprilia, Sekretaris Dedy Yevri Sitorus, Ketua Ahmad Basarah, dan Wakil Ketua Adian Napitupulu memberikan keterangan pers ke awak media. (Waspada/Irwansyah)

JAKARTA (Waspada): Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDI Perjuangan (TKRPP-PDIP) terus mengumpulkan data mengenai organisasi relawan yang mendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

Sejak dibentuk 15 hari lalu TKRPP-PDIP sudah 1.000 organisasi relawan yang mendaftar, dimana 457 berstatus terverifikasi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

TKRPP-PDIP Sudah Terima Pendaftaran 1.000 Organisasi Relawan Ganjar Pranowo

IKLAN

“Untuk diketahui, organ-organ relawan yang telah mendaftar secara resmi melalui Google Form yang kami siapkan sejak kami ditugaskan jumlahnya hampir 1.000 lebih,” kata Ketua TKRPP-PDIP Ahmad Basarah didampingi, Wakil Ketua Adian Napitupulu, Sekretaris Deddy Sitorus dan Wakil Sekretaris Riezky Aprilia.

Namun, lanjutanya, karena kriteria yang ketat dimana organ relawan harus sudah membentuk pengorganisasiannya, dari 1000 lebih pendaftar itu, yang memenuhi kualifikasi baru 457 organ relawan.

Wakil Ketua MPR RI ini menyampaikan,
TKRPP-PDIP terus membuka pendaftaraan para relawan sampai tanggal 28 Oktober 2023.

bagi pihaknya, seluruh warga negara Indonesia yang mendukung Ganjar Pranowo, pada dasarnya adalah bagian kekuatan dari para relawan.

“Semua warga negara yang menyatakan keinginannya, niat baiknya, sehati dan sepikiran untuk mendukung Pak Ganjar Pranowo, adalah bagian dari kekuatan relawan Bapak Ganjar Pranowo,” jelas Basarah.

Oleh karena itu, lanjut dia, pihaknya terus membuka pendaftaraan para relawan sampai dengan tanggal 28 Oktober 2023.

Basarah menambahkan, pihaknya akan segera memanggil relawan yang sudah terdaftar, untuk berkomunikasi di posko relawan, mulai Senin, 15 Mei 2023.

“Karena banyak jumlahnya, tentu kita tidak bisa undang satu hari. Tapi akan bertahap sambil menunggu Bapak Deddy Sitorus melengkapi fasilitas kantor Pusat Koordinasi Relawan ini. Kita tunggu kerja Bandung Bondowosonya Deddy Sitorus ini,” pungkasnya.

 Diresmikan Mega

TKRPP-PDIP telah siapkan kantor pusat sekretariat untuk berkumpulnya seluruh relawan bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo, di Jalan Diponegoro Nomor 72, Jakarta Pusat.

“Kami telah menyewa kantor ini sebagai kantor Sekretariat pusat koordinasi dan sekretariat dan rencananya diresmikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan dihadiri bakal calon presiden Ganjar Pranowo hadir, pada 1 Juni 2023,” kata Sekretaris TKRPP-PDIP, Deddy Sitorus

Ketua TKRPP-PDIP Ahmad Basarah, mengatakan peresmian kantor sekretariat pusat diselenggarakan bertepatan dengan hari lahirnya Pancasila 1 Juni, rencananya memang akan diresmikan secara langsung oleh Megawati dan dihadiri Ganjar Pranowo.

“Bapak Deddy Sitorus akan bertanggung jawab menjadikan kantor ini betul-betul sebagai kantor pusat koordinasi relawan dengan segenap unsur-unsur partai politik baik PDIP maupun partai politik lainnya yang akan bergabung mendukung Ganjar Pranowo berserta calon wakil presidennya yang akan ditetapkan kemudian,” terangnya.

Basarah menuturkan bahwa kantor sekretariat pusat TKRPP-PDIP ini akan menjadi rumah rakyat untuk kemenangan Ganjar Pranowo di pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

“Posko ini betul-betul menjadi posko rakyat, bertemunya energi rakyat dan energi partai. Dan dari sinilah kemenangan Bapak Ganjar Pranowo akan kita menangkan,” katanya. (irw/J05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE