Gelar Panggung Akbar, UT Buka Rangkaian Dies Natalis ke-40 dan Disporseni 2024

  • Bagikan
Gelar Panggung Akbar, UT Buka Rangkaian Dies Natalis ke-40 dan Disporseni 2024

TANGERANG SELATAN (Waspada):  Universitas Terbuka (UT) menggelar panggung perayaan akbar pembukaan rangkaian Dies Natalis UT ke-40 tahun dan pembukaan Disporseni Nasional UT 2024,  di Gerbang Utama Kampus UT, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Senin (20/5/2024) malam. Perhelatan berlangsung meriah, menghadirkan Rektor UT Prof Ojat Darojat, para Wakil Rektor, segenap pimpinan kelembagaan UT, dosen, mahasiswa dan karyawan UT dengan aneka ragam sajian hiburan seni tari dan drama.

Tema yang diusung dari kegiatan Dies Natalis UT ke-40 ini adalah “UT Hadirkan Pendidikan Berkualitas Tanpa Batas”. UT akan berusia genap 40 tahun pada 4 September 2024.

Rangkaian kegiatan Dies Natalis UT ke-40 pada tahun ini akan disemarakkan oleh 44 kegiatan yang di antaranya adalah: Peluncuran Buku Dies Natalis UT ke-40, Kegiatan Seminar
Nasional dan Internasional oleh Fakultas, Pemilihan Mitra UT terbaik, Penghargaan untuk Tokoh Masyarakat dalam bidang Edukasi Publik tentang PTJJ, Pemilihan Dosen dan Ketua Program Studi Berprestasi, Pemilihan Tutor Tutorial Online dan Tutor Tutorial Radio Terbaik, Pemilihan Tenaga Kependidikan Teladan, Sunatan Massal, Gerakan Sadar Lingkungan (UT Membumi), dan Iainnya.

Selain beragam lomba terkait kegiatan Dies Natalis ke-40 UT, ada pula ragam kegiatan untuk para mahasiswa untuk berunjuk prestasi, yang bernama Diskusi Ilmiah, Pekan Olah Raga, Dan Seni Nasional (Disporseni Nasional UT) 2024.

Rektor UT, Ojat Darojat dalam sambutannya mengatakan, menuju empat dasawarsa perjalanannya, UT sebagai pionir penyelenggara pendidikan tinggi terbuka dan jarak jauh (PTTJJ) telah secara konsisten dan teguh berkiprah dalam dunia pendidikan di Indonesia. Sepanjang perjalanan dan kiprahnya untuk mengukuhkan eksistensi menyelenggarakan layanan pendidikan tinggi yang berkualitas tanpa batas dengan sistem PTTJJ, tentunya UT telah menghadapi berbagai tantangan dan rintangan.

UT dituntut untuk dapat selalu tangguh, dapat beradaptasi terhadap perkembangan zaman dengan berinovasi memberikan layanan pembelajaran berbasis teknologi digital.

“Sudah dua tahun sejak UT secara resmi menyandang status sebagai PTN-BH yang ditetapkan pada 20 Oktober 2022 lalu, maka kini kami semakin bersemangat menancapkan diri sebagai yang terdepan,” tegas Ojat. 

Target yang terus diupayakan UT adalah menuju 1 juta mahasiswa. Saat ini jumlah mahasiswa UT lebih dari 560 ribu. Dari jumlah itu, sebagian besar telah didominasi generasi muda dan lulusan SMA atau sederajat.

“Makanya kami gencar melalukan berbagai terobosan, memperkuat marketing dan promosi ke sekolah-sekolah. Salah satunya adalah rutin menggelar Disporseni ini,” tandas Rektor UT.

Komitmen serta target utama UT sebagai pionir PTTJJ adalah menjadi selalu yang terdepan dalam inovasi PTTJJ;
terintegrasinya layanan pendidikan dalam jejaring Cyber University pada 2025; terwujudnya ekosistem pendidikan digital pada 2030; dan UT didukung secara penuh oleh digital learning ecosystem yang kokoh pada 2035.

Dies Natalis ke-40 tahun diisi dengan berbagai kegiatan perlombaan, webinar dan konferensi internasional dari masing-masing fakultas. Ada juga pengukuhan Guru Besar, deklarasi Zona Integritas WBK, pemecahan rekor MURI, temu public figure, gerak jalan sehat, festival, gerakan sadar lingkungan, sayembara jingle UT, kegiatan Sosial, dan UT Award.

“Rangkaian lomba, ajang prestasi, dan kegiatan-kegiatan sosial Iainnya dalam seremoni tersebut, UT senantiasa menggandeng mahasiswa, masyarakat sekitar, para siswa-siswi dari jenjang SMA/Sederajat, dan tentunya juga para pegawai UT,” ujar  Ojat.

“Pelibatan Siswa SMA dalam beragam lomba Disporseni nasional UT tentu saja dengan tujuan untuk mengenalkan lebih dekat UT dengan para Siswa SMA atau sederajat. Diharapkan UT menjadi pilihan bagi lulusan SMA memilih UT sebagai tempat untuk melanjutkan jenjang studi sarjananya.

Ketua Disporseni Nasional UT 2024, Meirani mengatakan, ada 13 cabang lomba dalam Disporseni UT tahun ini. Tujuan Disporseni adalah meningkatkan prestasi mahasiswa dalam bidang ilmiah, olahraga, dan seni, serta menjadi ajang pencarian talenta unggul dan keterampilan berpikir, serta bertindak mahasiswa. Selain itu, kegiatan ini pun akan sangat mendukung pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU), yaitu meningkatkan jumlah mahasiswa berprestasi di level nasional.

Tema yang diusung DISPORSENI Nasional UT Tahun 2024 yang bersinergi dengan Dies Natalis UT ke-40 ini adalah “Harmoni dalam Sportivitas, Kreativitas, dan Intelektualitas”.

Pertandingan atau lomba yang diselenggarakan untuk level Perguruan Tinggi meliputi:
•      Diskusi Ilmiah yang terdiri dari Olimpiade Sains, Olimpiade Ekonomi, Debat Bahasa Inggris, Debat Hukum, dan Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa  diperuntukkan khusus untuk mahasiswa UT;
•      Olahraga yang terdiri dari pertandingan Catur Online; e Seni yang terdiri Seni Tari, Seni Suara, Tiktok Edukasi, Tilawatil Qur’an, dan Stand Up Comedy.

Sementara itu, pertandingan atau lomba yang diselenggarakan untuk level SMA/Sederajat meliputi:
•      Diskusi Ilmiah yang terdiri dari Olimpiade Sains dab Debat Bahasa Inggris;
•      Olahraga yang terdiri dari pertandingan Basket dan Tenis Meja;
•      Seni yang terdiri dari Seni Tari dan Tiktok Edukatif
Kegiatan-kegiatan lomba tersebut diharapkan membuat UT makin dapat memperluas jangkauannya dan mendekatkan diri kepada masyarakat.(J02)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *