Scroll Untuk Membaca

Nusantara

Dianugerahi Upakarti, Bupati Taput Apresiasi Semua Pihak Yang Berperan

Dianugerahi Upakarti, Bupati Taput Apresiasi Semua Pihak Yang Berperan
Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan, M.Si / ist

JAKARTA (Waspada): Bupati Tapanuli Utara Drs Nikson Nababan, M.Si mengapresiasi berbagai pihak yang berperan dalam penumbuhan wirausaha dan peningkatan daya saing industri kecil menengah (IKM).

Secara khusus Nikson Nababan mengapresiasi kinerja Satika Simamora yang tidak kenal lelah memberikan dukungan dan perhatian untuk kemajuan industri di Taput.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dianugerahi Upakarti, Bupati Taput Apresiasi Semua Pihak Yang Berperan

IKLAN

“Saya apresiasi kinerja ibu Satika Simamora,SE,MM yang sudah terus berjuang mengembangkan kemajuan IKM dan usaha makro (UMKM) di Tapanuli Utara,” kata Bupati Taput Nikson Nababan, menjawab waspada.id melalui komunikasi WhatsApp, Rabu (10/5/2023).

Sesuai surat undangan Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka (IKMA) Kementerian Perindustrian , Reni Yanita tertanggal 5 Mei 2023, Kementerian Perindustrian kembali memberikan penghargaan Upakarti yang akan digelar Rabu 10 Mei 2023 di Ruang Garuda, Lantai 2, Kantor Kementerian Perindustrian RI, Jalan Jenderal Gatot Subroto Kav 52-53, Kuningan, Jakarta Selatan.

Dari 10 orang penerima Upakarti 2022 kategori Jasa Pengabdian, salah satu diantaranya adalah Satika Simamora yang juga Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) Kabupaten Tapanuli Utara .

Penganugerahan penghargaan di bidang perindustrian ini diberikan kepada pihak yang berprestasi, berjasa, dan aktif melakukan pembangunan dan pemberdayaan industri kecil dan industri menengah.

Adapun penerima penghargaan dibagi dalam dua katagori yakni katagori Jasa Pengabdian dan katagori Jasa Kepeloporan. (J05)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE