JAKARTA (Waspada):
Dukungan kepada pasangan calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup Hunbang Hasundutan (Humbahas) yang diusung Parrtai Golkar, PSI, PKB, di Pemilihan Kepala Daerah (Pikkada) setentak 2024, Birma Sinaga – Erwin Sihite semakin mengalir dari berbagai kalangan, termasuk emak-emak dan kaum milenial.
Hal ini terlihat dari sambutan antusias masyarakat saat Cabup Birma Sinaga melakukan kunjungan ke Onan Ganjang, Sabtu (21/9/2024).
Turut hadir Ramses Lumbangaol yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Kab. Humbahas , Ketua Tim Kampanye BERSIH (TKB), Parulian Simamora , Sekretaris TKB
Pasu Munthe, Rustam Marbun anggota DPRD terpilih untuk priode 2024-2029 dari Kec Onan Ganjang.
Elit politik Partai Golkar Lamhot Sinaga yang saat ini duduk di Komisi VII DPR RI juga hadir untuk memotivasi para tim pemenangan yang tergabung dalam Tim Kampanye BERSIH (Birma Simaga -Erwin Sihite) Kec. Onan Ganjang.
Pada kesempatan itu Lamhot Sinaga yang kembali terpilih sebagai anggota DPR RI untuk priode 2024-2029 memberikan beberapa tips dan strategi memenangkan Birma – Erwin pada Pilkada Humbahas 27 Nopember yang akan datang.
Sementara Ramses Lumban Gaol mengatakan mendukung Birma Erwin demi masa depan Humbahas. Diyakini Birma – Erwin lah yang paling pas memajukan Humbahas dengan berbagai pertimbangan.
Ini demi masa depan Humbahas, bukan kepentingan pribadi, kata Ramses Lumbangaol.
Sebagai Ketua TKB Bersih
Parulian Simamora yakin di Kecamatan Onan Ganjang, Birma – Erwin bisa menang tebal. Alasannya masyarakat Onan Ganjang sudah punya sejarah dengan Lamhot Sinaga .
Dia pun yakin juga masyarakat Humbahas akan mendukung Birma Sinaga.
Rustam Marbun, Caleg terpilih dari Partai Golkar untuk anggota DPRD Humbahas meminta kepada tim pemenangan Onan Ganjang untuk memenangkan Birma- Erwin dengan target 65 persen .
Pada kesempatan ini, Birma Sinaga menyampaikan ringkasan visi misinya.
Dengan visi : Marsiurupan untuk mewujudkan Humbahas Unggul.
Birma mendorong agar tim pemenangan bekerja keras untuk memenangkan Pilkada 2024 yang akan digelar pada November 2024. (J05).