YLF Regional Medan Siap Bertanding di Tingkat Nasional

  • Bagikan
YLF Regional Medan Siap Bertanding di Tingkat Nasional

MEDAN, ( Waspada); Young Leadership Festival (YLF) Regional Medan yang merupakan ajang kompetisi bagi penerima beasiswa Youth Ekselensia Scholarship (YES) Dompet Dhuafa sukses digelar. Kompetisi ini sengaja digelar dengan tujuan untuk mencari perwakilan yang akan berlaga di tingkat nasional pada 17-19 Januari 2025 di Villa Bukit Pinus, Bogor.

Terdapat empat kategori perlombaan yang dipertandingkan, yakni Public Speaking, Video Kreatif, Life Plan and Career Plan (LPCP), serta Tahfidz dan Hadits. Para pemenang YLF Regional Medan tahun ini adalah Public Speaking Reinal Zunni, Life Plan and Career Plan (LPCP) Kadarusman (skor 97,5), Video Kreatif: Rohana Syifa (skor 97,5), dan Tahfidz dan Hadits Ayu Shilmi (skor 97,5).

Sulaiman, Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Waspada, mengucapkan selamat kepada para pemenang dan memberikan semangat untuk kompetisi nasional mendatang.

“Mudah-mudahan perwakilan dari Medan bisa memenangkan perlombaan tingkat nasional sehingga dapat membawa manfaat serta mengharumkan nama Sumatera Utara,” ujar Sulaiman.

Sulaiman juga mengapresiasi semangat para peserta lainnya yang mengikuti YLF Regional Medan. “Begitu juga dengan peserta lain yang belum menang semoga bisa semangat untuk terus berlatih dan ikut mendukung perwakilan kita dari Medan,” ajaknya.

Tentang Beasiswa YES
Beasiswa YES adalah salah satu program bantuan pendidikan dari Dompet Dhuafa yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Kompetisi YLF menjadi wadah bagi para penerima beasiswa untuk mengembangkan potensi kepemimpinan dan prestasi.




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *