Scroll Untuk Membaca

Medan

Yakesma Sumut Salurkan Wakaf Alquran

MEDAN (Waspada): Yayasan Kesejahteraan Madani (Yakesma) Sumut, menyalurkan wakaf Alquran ke Rumah Qur’an Al Khawarizmi di Desa Durian Lingga Kecamatan Sei Bingai Kabupaten Langkat Provinsi Sumatera Utara.

Hal itu disampaikan Perwakilan Yakesma Sumut Boy Bancin, Selasa(5/4)
Kata dia, penyaluran wakaf Al qur’an ini merupakan bentuk kepedulian kepada saudara-saudara muslim yang menimba Ilmu di daerah pedalaman dan minoritas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Yakesma Sumut Salurkan Wakaf Alquran

IKLAN

“Semoga dengan pemberian Al Qur’an dan Alat Tulis Sekolah ini bisa memacu semangat anak-anak untuk belajar Al Qur’an. Tidak lupa juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah ikut dalam program kebaikan ini, semoga membawa keberkahan,” ungkapnya.

Pengurus Rumah Qur’an Al Khawarizmi, Perdananta Sembiring mengapresiasi Yakesma Sumut yang telah menyalurkan Alquran di Rumah Qur’an yang di naunginya.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Yakesma Sumut yang telah memberikan Alquran,alat tulis sekolah dan sepatu sekolah kepada santri-santri kami, kami sangat terbantu dengan bantuan ini,”ujarnya.

Sarah Maroka,11, santri di Rumah Qur’an Al Khawarizmi mengatakan dia sangat senang mendapat kan Alquran yang baru, dikarenakan Alquran yang di pakai sebelumnya sudah lusuh.

“Senang kali aku dapat Alquran baru, jadi semakin semangat aku belajar dan menghafal Alquran,” katanya.(m22)

Waspada/ist
Kegembiraan para santri menerima Alquran disalurkan Yakesma Sumut.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE