Scroll Untuk Membaca

Medan

Waketum KNPI Apresiasi Pemerintah Beli Migor Pakai Aplikasi

DELISERDANG (Waspada): Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP KNPI Sugiat Santoso,SE,MSP (foto) mengapresiasi pemerintah terkait pembelian minyak goreng (migor) menggunakan aplikasi pedulilindungi selama dua pekan ke depan.

“Itu merupakan langkah tepat, dalam rangka mengawasi pembelian migor,”katanya kepada Waspada, di Kualanamu International Airport (KNIA), Kamis (30/6).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Waketum KNPI Apresiasi Pemerintah Beli Migor Pakai Aplikasi

IKLAN

Terobosan pemerintah tersebut patut didukung semua pihak, karena langkah ini sebagai upaya memecahkan masalah migor di negeri ini. Sugiat Santoso juga mendukung apa yang disampaikan Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad beberapa hari lalu yang menyebutkan, inovasi pemerintah dalam mengatasi permasalahan migor di tanah air menggunakan aplikasi pedulilindungi patut dihargai.

“Tentu, kita coba dulu gimana nantinya di masyarakat, baru kita tahu efektif atau tidak,”sebutnya.

Sebelumnya, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, mulai Senin (27/6), pemerintah mensosialisasikan pembelian minyak goreng curah rakyat (MGCR) menggunakan aplikasi pedulilindungi selama 2 pekan ke depan.

Adapun alasan penggunaan aplikasi pedulilindungi saat membeli minyak goreng, semata-mata karena dalih memudahkan pengawasan.(a13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE