MEDAN (Waspada): Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) sepakat menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Dhurakij Pundit University (DPU), Thailand dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.
Penandatanganan naskah kesepahaman kerjasama (MoU) dilakukan Rektor UMSU diwakili Prof. Dr. Akrim, M.Pd selaku Wakil Rektor II di Kampus DPU di Bangkok, Thailand, Jumat (28/10).
Kegiatan MoU dirangkai dengan Call For Paper The 9 International Conference on Community Development (ICCD-9) 2022 menghadirkan lima dosen Fakultas Agama Islam UMSU sebagai presenter.
Para dosen diantaranya, Dr. Arwin Juli Rakhmadi, SHi, MA, Dr. Munawir Pasaribu, S.Pd.I, M.A Robie Fanreza, S.PdI.,M.PdI, Nurman Ginting, SPdI.,M.PdI, Riyan Pradesyah. S.E.Sy., M.E.I.
Menurut Wakil Rektor II, Prof. Dr. Akrim, MPd, penandatanganan MoU antara UMSU dengan DPU, Thailand merupakan bagian dari upaya UMSU untuk terus membangun mitra guna mewujudkan visi internasionalisasi kampus.
UMSU terus berupaya memperluas jaringan kerjasama internasional khususnya dengan kampus di negara-negara ASEAN, karena memiliki banyak kesamaan sehingga bisa lebih mudah aplikasi poin kerjasama yang disepakati.
“UMSU akan terus berupaya mengembangkan kerjasama dengan kampus-kampus, khususnya di lingkup Negara ASEAN karena relatif lebih memungkinkan dalam realisasi poin kerjasama yang disepakati,” katanya.
Berdasarkan catatan, DPU Thailand merupakan salah satu kampus yang terbuka dan banyak menjalin kerjasama dengan kampus-kampus di Indonesia. Terdapat 55 Institusi Pendidikan Indonesia yang juga melakukan MoU dengan DPU dalam rangka penguatan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.
Realisasi Kegiatan
Dalam kesempatan itu, Prof. Akrim berharap dengan penandatanganan MoU UMSU dan DPU Thailand bisa ditindaklanjuti dengan realisasi kegiatan baik di tingkatan universitas, fakultas dan program studi. Hal ini penting agar penandatanganan bisa memberi manfaat positif bagi kedua lembaga.
Sementara itu, para Dosen Fakultas Agama Islam ikut mempresentasikan penelitian terbaiknya pada acara “Challanges of Community Development in Disruptive Era” merasa bersyukur karena bisa ikut berpartisipasi dalam memberikan gagasan terkait beragam persoalan yang dihadapi.
Para Dosen FAI UMSU juga tergabung di dalam Association of Muslim Community in ASEAN (AMCA) yang merupakan salah satu penyelenggara kegiatan ini sehingga acara ini dapat berjalan lancar dan sukses. (m19)
Waspada/Ist
Wakik Rektor II UMSU, Prof. Dr. Akrim, MPd (tengah) didampingi para dosen FAI usai penandatanganan naskah MoU UMSU dengan DPU di Bangkok, Thailand.