Scroll Untuk Membaca

Medan

Umat Islam Disarankan Berlatih Khusyuk

MEDAN (Waspada): Umat Islam disarankan untuk terus melatih diri untuk dapat meraih nilai khusyuk dalam shalat. Karena, bantuan Allah akan selalu datang pada orang-orang yang khusyuk dalam melaksanakan ibadah.

Perkataan itu disampaikan Syekh H. Amran Waly Al-Khalidi (Abuya), dalam tausiyahnya, di rumah dinas Wagubsu, Jl.Teuku Daud, Rabu (14/9). Abuya menyempatkan mengisi ceramah di rumah dinas Wagubsu, di tengah-tengah kesibukannya menghadiri acara Muzakarah VII Majelis Pengkajian Tauhid Tasawuf Indonesia (MPTTI), di Asrama Haji.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Umat Islam Disarankan Berlatih Khusyuk

IKLAN

Dalam tausiyahnya, Abuya menjelaskan tentang manfaat dari khusyuk dalam melaksanakan ibadah yang akan diperoleh umat Islam. Karena itu, capaian khusyuk, harus terus diupayakan.

“Allah menyampaikan dalam Alquran, jadikanlah sabar dan salat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyuk,” ujar Abuya.

Khusyuk, lanjut Abuya adalah patuh, teguh dan pasrah terhadap Allah di dalam melaksanakan ibadah. “Khusyuk itu bisa menghindari hawa nafsu. Hanya kepada Allah berpasrah. Merasa rendah kita di hadapan-Nya. Khusyuk ini memang berat, tapi kita latih terus dilatih, dengan niat yang benar,” katanya.

Menurut Abuya, khusyuk hanya bisa dilakukan bila kita ikhlas. Artinya, di dalam diri seseorang itu tidak lagi memiliki ‘penyakit hati.’ “Kalau kita masih menginginkan sesuatu untuk maksud diri kita sendiri, maka masih terjadi riya dan ujub. Itu harus dihilangkan. Insya Allah bantuan Allah akan datang,” tambahnya.

Sementara itu, Wagubsu Musa Rajekshah (Ijeck), mengaku bersyukur, Abuya masih menyempatkan waktunya memberi tausiyah. “Kami ucapkan terima kasih kepada Abuya Syekh H. Amran Waly Al-Khalidi, sudah mampir di kediaman kami,” ujarnya.

Ijeck mengakui, cobaan dalam bersabar cukup berat. Tapi dengan nasihat yang diberikan Abuya, diharapkan umat Islam bisa terus mengingat Allah dalam setiap tindakannya. “Memang kadang sabar ini mudah diucapkan tapi sulit dilakukan. Karena kita manusia masih penuh dengan hawa nafsu. Tadi Abuya mengingatkan kita untuk terus bersyukur. Dengan syukur, kita akan sabar dan bisa khusyuk dalam ibadah,” ujarnya. (m07)

Waspada/Ist
Wagubsu Musa Rajekshah, menyambut Syekh H. Amran Waly Al-Khalidi, di rumah dinasnya.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE