MEDAN (Waspada): Dosen Fakultas Ilmu Pendidikan Jurusan Pendidikan Masyarakat Universitas Negeri Medan (Unimed) kolaborasi dengan Universitas Prima Indonesia Medan (UNPRI) dan Sekolah Tinggi Agama Islam Raudhatul Akmal (STAIRA) melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) melalui program kemitraan masyarakat tahun 2024.
Mitra (PKM) Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Walidayna Kecamatan Medan Marelan.Kegiatan PKM merupakan salah satu komponen Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tim dosen yang melaksanakan kegiatan ini adalah Anifah, S.Sos., M.Pd selaku ketua beserta Tim PKM lainnya Dr. Hapni Laila Siregar, MA, Sani Susanti, S.Pd., M.Pd,
Fauzi Kurniawan, S.Psi., M.Psi, Anita, S.Kom., M.Kom, Anita Maulidya, S.PdI., M.PdI beserta mahasiswa dari program studi pendidikan masyarakat.
Anifah, SSos, MPd mengatakan, dalam kegiatan ini tim melakukan pendampingan pembentukan komunitas literasi digital dan memberikan pelatihan media pembelajaran melalui web kepada guru dan tutor di PKBM Walidayna . “Kegiatan ini menurut mitra merupakan kegiatan yang sangat membantu dan memiliki manfaat bagi kelangsungan proses pembelajaran para guru dan tutor dalam upaya meningkatkan pengembangan kualitas guru dan tutor,” katanya.
Selain itu, sambungnya, kegiatan ini juga dapat menambah pengetahuan bagi mitra (SDM) dalam proses pembelajaran. Selain itu juga Tim PKM memberikan pelatihan media pembelajaran melalui web dan pembentukan komunitas literasi digital bagi para guru dan tutor yang ada di daerah mitra.
Anggota tim PKM, Dr. Hapni Laila Siregar, MA, Fauzi Kurniawan, S.Psi., M.Psi, Sani Susanti, S.Pd., M.Pd, dan Anita Maulidya, S.PdI., M.PdI serta Anita, S.Kom., M.Kom menambahkan setelah mendapatkan ilmu dari pelatihan media pembelajaran melalui web, para guru dan tutor melakukan diskusi dengan guru dan tutor lain tentang
literasi digital untuk pengembangan diri guru dan tutor dalam peningkatan mutu dari proses pembelajaran kepada peserta didik.
Tidak hanya sampai disini, LPPM Unimed juga berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan serupa, agar pemberdayaan dan pengembangan kepada masyarakat dapat terlaksana dengan merata dan berkesinambungan. Sehingga peran kontribusi Unimed di tengah kehidupan masyarakat melalui berbagai kegiatan pengabdian masyarakat memberikan dampak langsung yang lebih luas.(m19)
Waspada/Ist
Tim PKM Unimed foto bersama guru dan tutor PKBM Walidayna di Medan Marelan.