Scroll Untuk Membaca

Medan

Terpilih Jadi PHD Kloter 15 Sultoni Akan Fokus Bimbing Jamaah

Terpilih Jadi PHD Kloter 15 Sultoni Akan Fokus Bimbing Jamaah

MEDAN (Waspada): Terpilih sebagai Petugas Haji Daerah (PHD), kelompok terbang 15, Dr. H. Sultoni Trikusuma selaku PHD Kloter 15 Akui akan fokus membimbing jamaah.

Hal itu disampaikannya,Selasa(28/5) sebelum bertolak ke Tanah Suci dari Asrama Haji Medan yang sedang dikunjungi Ketua Baznas Sumut Prof.Dr.Mohammad Hatta dan pengurus Baznas Sumut.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Terpilih Jadi PHD Kloter 15 Sultoni Akan Fokus Bimbing Jamaah

IKLAN

Sultoni yang juga Wakil Ketua 2 Baznas Sumut, menyebutkan, sebelumnya ia juga sudah melaksanakan ibadah haji atas undangan Kerajaan Arab Saudi.

Tepatnya tahun 2011, Sultoni sudah menikmati fasilitas di Tanah Suci dalam melaksanakan ibadah haji.
“Dulu diundang kerajaan Arab Saudi dengan berbagai fasilitas. Sekarang sebagai petugas, maka saya akan memprioritaskan melayani jamaah selama di Tanah Suci serangkaian dengan pelaksanaan ibadah haji,”ungkapnya.

Saat ditanya apa saja persiapan sebagai petugas guna mensukseskan tugasnya sebagai PHD.
Dr. H. Sultoni Trikusuma, mengakui sudah mempersiapkan diri dengan berbagai pengetahuan perhajian,apalagi ia sudah pernah melaksanakan ibadah haji.”Sudah punya persiapan,apalagi saat ini bersama jamaah asal Mandailing Natal(Madina) yang banyak menggunakan bahasa daerah. Maka saya akan kordinasi dengan petugas lain dalam menjalankan tugas ini. Di sini pun saya sudah belajar beradaptasi dengan jamaah Madinah,” ungkapnya.

Hal lain kata Sultoni, ia juga telah ikut dalam Sertifikasi Pembimbing Manasik Haji dan Umrah,sehingga bekal yang dimiliki untuk mengemban tugas ini bisa diandalkan. “Begitupun saya banyak komunikasi dengan sesama petugas,agar mengemban tugas ini sesuai juknis dan berjalan sukses,”ungkapnya.

Saat ditanya kesuksesannya bisa melaksanakan ibadah haji tanpa biaya, pertama memenuhi undangan dan kedua sebagai petugas daerah, Sultoni menyebutkan, sejak dulu ia meningkatkan hablum minaallah dan hablum minanas.

“Ini yang selalu saya terapkan dalam kehidupan. Hubungan pada Allah SWT dengan melaksanakan rangkaian Rukun Islam dan menjaga hubungan pada sesama manusia dalam aspek silaturahmi dan sosial. Alhamdulillah Allah permudah saya meraih apa yang saya inginkan. Buktinya saat berhaji tahun 2011, saya terus berdoa di Tanah Suci agar Allah beri kesempatan saya melaksanakan ibadah haji lagi. Ternyata Allah kabulkan dengan jalan saya menjadi PHD,” pungkasnya. (m22)

Waspada/Anum Saskia
Dr. H. Sultoni Trikusuma sebelum meninggalkan Asrama Haji Embarkasi Medan disela upacara pemberangkatan jamaah.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE