Scroll Untuk Membaca

Medan

Tabrak Pengendara Sepedamotor Hingga Tewas, Caleg Dapil 2 Belum Ditahan

Tabrak Pengendara Sepedamotor Hingga Tewas, Caleg Dapil 2 Belum Ditahan

BELAWAN (Waspada): Kasus Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) yang menewaskan seorang pengendara sepedamotor di Jl. KL Yos Sudarso KM 18,5 Medan Labuhan, Senin (31/7) sekira pukul 01:00 masih ditangani petugas Unit Lantas Polsek Medan Labuhan.

Bahkan, pengemudi mobil Toyota Veloz B 1665 ADF, HS ,33, ketua salah satu OKP di Kecamatan Medan Belawan dan tercatat sebagi calon legislatif Dapil II Kota Medan dari salah satu partai politik ternama di negeri ini, hingga Selasa (1/8) belum ditahan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Tabrak Pengendara Sepedamotor Hingga Tewas, Caleg Dapil 2 Belum Ditahan

IKLAN

Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan AKP Hidayat Hasibuan menyebutkan bahwa kasus lakalantas tersebut masih dalam proses pemeriksaan.

“Masih dalam proses pemeriksaan, Unit Lantas Polsek Medan Labuhan belum menetapkan tersangka, nanti kami kabari,” kata Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan, AKP Hidayat Hasibuan saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (1/8).

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Seorang pengendara sepedamotor tewas usai ‘laga kambing’ dengan mobil penumpang Toyota Veloz nomor plat polisi B 1665 ADF di Jl. Yos Sudarso Km.18,5 Lingk.16 Kel.Pekan Labuhan Kec.Medan Labuhan, Senin (31/7) sekira pukul 01:00.

Jasad pengendara sepedamotor yang bernama Sarwedi Silalahi ,41, warga Desa Butu Bayu Panei Raja, Kecamatan Dolok Pardamean, Kab. Simalungun namun korban bertempat tinggal di Jl. Cingwan lingkungan III, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan, selanjutnya dievakuasi oleh personel Lalulintas Polsek Medan Labuhan ke Rumah Sakit Umum Dr Pirngadi Medan.

Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan AKP Hidayat Hasibuan kepada wartawan membenarkan kejadian tersebut.

“Ada 1 orang korban lakalantas yang meninggal dunia dinihari tadi, “ujar AKP Hidayat Hasibuan.

Dijelaskan Kanit Lantas, awalnya sepedamotor yang dikemudikan korban Sarwedi Silalahi berjalan dari arah Medan menuju arah Belawan sedangkan Mobil Penumpang Toyota Veloz yang dikemudikan HS warga Jl. Citarum Kelurahan Belawan II, Kec. Medan Belawan berjalan dari arah Belawan menuju Medan.

“Sesampainya di lokasi kejadian, diduga pengendar sepedamotor kurang memperhatikan kondisi jalan, sehingga masuk ke jalur yang berlawanan, bersamaan dengan itu dari arah berlawan datang mobil berpenumpang dan terjadi ‘laga kambing’,” sebutnya.

Tabrakan yang begitu keras membuat pengendara sepeda motor terpental dan mengalami luka Kaki kanan patah, luka lecet pada dada, luka robek sekitar pergelangan kaki kanan, keluar darah dari hidung dan meninggal di tempat.

“Jasad korban telah kita evakuasi ke RS Pirngadi Medan, untuk supir mobil sedang kita lakukan pemeriksaan. Untuk dua kendaraan yang terlibat sudah kita amankan,”jelasnya.(m27)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE