MEDAN (Waspada): Siswa SMP N 7 Medan, akan mengikuti pengukuhan kepramukaan pada Sabtu depan. Untuk itu, pihak sekolah melaksanakan berbagai persiapan termasuk mengajak seluruh siswa dari kelas 7 sampai kelas 9 mempersiapkan segala atribut kepramukaan, untuk digunakan saat pengukuhan.
Plt Kepala UPT SMPN 7 Dewi Sri Indriati Kusuma S. Pd, M. Si, Sabtu(3/8) menyebutkan proses pengukuhan kepramukaan di UPT SMPN 7 Medan akan berlangsung Sabtu depan oleh KaKwaran Medan Barat.
Untuk itu seluruh siswa diharapkan melengkapi seluruh atribut kepramukaan.
Disebutkannya, untuk giat Pramuka di SMPN 7 Medan, pihaknya menganjurkan seluruh siswa sebagai anggota Pramuka. Hal ini mengingat penting dan bergunanya ilmu kepramukaan bagi para pelajar.
” Memang Pramuka adalah Ekskul di sekolah. Namun ilmu kepramukaan sangat penting diketahui dan dipelajari oleh siswa.Selain itu Pramuka dapat membantu siswa mengembangkan karakter yang positif, seperti kedisiplinan, kesopanan, patuh pada aturan, kreativitas, dan kecakapan berpikir,”sebutnya.
Hal yang penting lanjut dia, dengan Pramuka siswa akan lebih memahami proses baris berbaris dan makna dari setiap kegiatan dalam upacara bendera.
Sehingga,semua siswa akan mengetahui bagaimana mereka bersikap saat pelaksanaan upacara bendera.
“Jadi Pramuka itu turut membangun disiplin diri dan menjadikan siswa berwawasan.
Pramuka dapat membantu siswa mengembangkan keterampilan, seperti kemampuan memimpin, memecahkan masalah, dan berpikir kritis.Pramuka dapat membantu siswa belajar bekerjasama dan gotong royong,”pungkasnya
Sebagaimana diketahui siswa SMPN 7 Medan dengan Gudep
09515-09516 akan giat berlatih setiap Sabtu dengan pelatih dari Kwaran Medan Barat dan guru SMPN 7 Medan pada Sabtu usai pelajaran sekolah.(m22)
Waspada/Anum Saskia
Plt Kepala UPT SMPN 7 Dewi Sri Indriati Kusuma S. Pd, M, menyampaikan pidato dan gagasan terkait akan dikukuhkannya Pramuka SMPN 7 Medan Gugus Depan 09515-09516.