Scroll Untuk Membaca

Medan

Silaturahmi Ke Tuan Guru Besilam, Ini Harapan Ketum MUI Sumut

Ketua DPRK Langsa, Maimul Mahdi S.Sos. Waspada/Rapian
Ketua DPRK Langsa, Maimul Mahdi S.Sos. Waspada/Rapian

MEDAN (Waspada): Bertemu Tuan Guru Babussalam di Langkat, Syekh Dr Zikmal Fuad MA, Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumatera Utara, Dr. H. Maratua Simanjuntak berharap silaturahmi ini berkelanjutan dan saling menguatkan dalam mengemban tugas keummatan.

Kegiatan berlangsung Senin (30/10) bersama sejumlah unsur Dewan Pimpinan MUI Sumut dalam suasana penuh kehangatan di ruangan Persulukan Babussalam di Langkat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Silaturahmi Ke Tuan Guru Besilam, Ini Harapan Ketum MUI Sumut

IKLAN

Ketua Bidang Penelitian, Prof. Dr. H. Fachruddin Azmi yang ikut dalam silaturahmi itu menyampaikan, pertemuan antara MUI Sumut dengan Tuan Guru Besilam menjadi rutinitas yang sangat melekat terutama berkaitan dengan berbagai sosial kemasyarakatan maupun hal penting lainnya yang terjadi di tengah umat saat sekarang ini.

Apalagi, sebut Prof Fachruddin secara organisatoris Tuan Guru Besilam merupakan anggota Dewan Pertimbangan MUI Sumut.

Karena itu silaturahmi yang dilaksanakan bukanlah sesuatu yang baru. Bahkan silaturahmi yang dilaksanakan bukan hanya oleh Ketua Umum MUI Sumut saja, tapi juga oleh beberapa bidang dan komisi selalu datang bersilaturahmi.

“Seperti yang kami laksanakan beberapa waktu yang lalu datang bersilaturahmi kepada Tuan Guru Besilam,” ungkap Prof. Fachruddin.

Ketika ditanya mengenai apa saja hal yang dibahas dalam pertemuan itu, Prof Fachruddin mengungkapkan sangat banyak hal yang dibahas, di antaranya tentang perkembangan tarekat di Kabupaten Langkat dan Sumatera Utara khususnya serta di Indonesia pada umumnya.

Menurut Prof Fachruddin, hubungan yang baik antara tokoh masyarakat, pemuka agama dengan MUI merupakan kebutuhan penting yang harus terus ditingkatkan.

Sebab out put yang dihasilkan berkaitan langsung dengan pembinaan, pelayanan serta peningkatan kualitas pengamalan nilai ajaran Islam di tengah umat.

Dijelaskan, MUI memainkan peran sangat strategis sebagai pelayan umat (khadimul ummah) dan mitra pemerintah (shadiqul hukumah). Dan silaturahmi dengan sejumlah tokoh seperti Tuan Guru Besilam maupun ulama dan pemuka agama menjadi pengejewantahan dari kedua peran penting dimaksud dengan membangun jaringan serta hubungan yang kokoh.

Dalam silaturahmi itu juga dibahas rencana akan dilaksanakannya Haul Satu Abad Tuan Guru Besilam yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.(m22)

Waspada/ist
Ketua MUI Sumut Dr.Maratua Simajuntak bersama pengurus poto bersama Tuan Guru Besilam Babussalam Langkat, Syekh Dr Zikmal Fuad MA.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE