MEDAN (Waspada) : Aktifitas yang dilakukan mantan Walikota Medan priode 2010-2015 ini seakan tak ada kendurnya. Hampir setiap hari, waktunya ia gunakan untuk berkumpul dengan masyarakat, bersilaturahmi dan bersosialisasi, mengunjungi ataupun ia dikunjungi.
Karenanya taklah heran, bila Pendopo Khadijah yang berlokasi di Kompleks Tasbi Blok A Medan, tempat kediaman H Rahudman Harahap beserta istri Hj Rita Wizni menerima tamu dan masyarakat, selalu ramai dikunjungi orang. Pendopo ini pun, kerap juga dijadikan sebagai tempat untuk menggelar beragam kegiatan. Apakah itu pengajian ibu-ibu, pertemuan-pertemuan, hingga kegiatan akbar.
Seperti yang terjadi pada Rabu, 15 Februari 2023 lalu, seribuan penarik ojek online (Ojol) dan masyarakat lainnya berkumpul di Pendopo Khadijah ini. Bukan untuk demo ataupun menunggu penumpang, tetapi untuk menggelar Tabliq dan Silaturahmi Akbar, yang diprakarsai Persatuan Solidaritas Driver (PSD) Ojek Online (Ojol).
Dan ternyata, H Rahudman Harahap yang merupakan Ketua Dewan Pakar Partai NasDem Sumatera Utara (Sumut), adalah Pembina PSD Ojol, serta menyiapkan kediamannya untuk dijadikan sebagai tempat menggelar silaturahmi akbar itu.
Acara ini sendiri, bagi H Rahudman Harahap dapat dijadikan sebagai ajang konsolidasi dan membangun kekuatan. Pasalnya, ia juga merupakan Caleg DPR RI dari Partai NasDem. Para driver ojek online memang terlihat begitu mengelu-elukan dan mempercayai Rahudman, karena ia merupakan tokoh dan soaok yang selalu memperhatikan dan membina mereka.
Bagi Rahudman sendiri yang merupakan penggagas bring back trust, membangun kepercayaan memang sangatlah penting dan menjadi mottonya, maka itu ia selalu berbuat untuk masyarakat. Ia pun juga meminta seluruh kader Partai NasDem untuk bersama-sama merebut kembali kepercayaan publik dengan terus berbuat kebaikan.
“Seluruh kader NasDem harus merebut kembali kepercayaan masyarakat (bring back trust) dengan menebar kebaikan dan berbuat yang terbaik. Maka itu saya meminta seluruh kader Partai untuk serius menjadikan Partai NasDem sebagai Juara Pemilu 2024 seperti yang sudah dicanangkan,” kata Rahudman Harahap, saat bincang-bincang santai dengan Waspada, Senin (20/2) di Pendopo Khadijah.
Ketua Umum PSD, Donal Bastian Hasibuan menyebutkan PSD dibentuk sebagai lembaga solidaritas dan kemanusiaan membantu sesama pengemudi ojol di Kota Medan dan sekitarnya. Dia juga menyebutkan, PSD sudah mengangkat Rahudman Harahap sebagai Pembina PSD karena selalu memberi perhatian pada pengemudi ojol.
“Perhatian Bapak H Rahudman Harahap kepada pengemudi ojol menjadi penyemangat bagi kami. Sebagai pembina PSD, Pak Rahudman selalu mengajak pengemudi ojol selalu bersikap profesional dan berbuat yang terbaik,” kata Donal. (hs)
Teks Foto: Ketua Dewan Pakar DPW Partai NasDem Sumut, H Rahudman Harahap saat memberi sambutan diacara Tabliq dan Silaturahmi Akbar dengan seribuan ojek online yang tergabung dalam PSD Ojol di Pendopo Khadijah, Rabu (15/2).