MEDAN (Waspada): Samsul Sianturi SH terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum DPP Sianturi-Simangonding Indonesia periode 2022-2026 pada musyawarah besar (Mubes) Sianturi-Simangonding yang dilaksanakan pada Rabu (28/12) lalu di Unte Mungkur, Kecamatan Muara Kabupaten Tapanuli Utara. Selesai Mubes, esok harinya langsung dilaksanakan Partangiang Bolon.
Kepada wartawan di Medan, Senin (9/1), Samsul mengatakan bahwa Mubes pertama Sianturi-Simangonding akan menjadi tongkat sejarah pertama dalam mengumpulkan semua pomparan Sianturi- Simangonding di seluruh Indonesia bahkan dunia yang selama ini belum ada sarana untuk mempersatukan Simangonding Indonesia.
“Dengan adanya organisasi yang dibentuk dari hasil Mubes semoga Sianturi- Simangonding akan dibentuk di seluruh Indonesia baik itu wilayah atau provinsi, cabang atau kabupaten kota,” ujar Samsul Sianturi (mantan anggota DPRD Sumut) didampingi Henry Sianturi SH, Ketua Sianturi-Simangonding Kota Medan.
Dalam kesempatan itu, Samsul meminta semua pengurus yang terpilih untuk bekerja sesuai dengan porsi masing-masing di dalam memajukan dan menyukseskan keberadaan marga Sianturi-Simangonding di seluruh Indonesia.
Usai terpilih sebagai Ketua Umum DPP Sianturi-Simangonding, Samsul langsung melantik kepengurusan Sianturi-Simangonding Pekanbaru, Sumatera Utara dan Medan. Pengurus Sianturi-Simangonding Sumatera Utara yang dilantik dan diketuai Drs. Ridolf Sianturi dan Kota Medan sebagai basis punguan Sianturi-
Simangonding yang berjumlah 5000 kepala keluarga dipimpin oleh Henry Sianturi, SH sebagai ketua umum. Samsul juga mengucapkan banyak terima kasih atas kerja keras panitia inti dan bona pasogit yang telah berhasil melaksanakan mubes pertama Sianturi Simangonding dan Partiangan Bolon dimana juga mengundang hula-hula Napitupulu, Tulang Manurung dan hula-hula Pakpahan yang menjadi hula-hula Bolahan Amak.
Dalam acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pomparan Sianturi Simangonding se-Indonesia yang memutuskan agenda Mubes serta menetapkan penyususanan AD/ART Simangonding.
Adapun pengurus yang terpilih periode 2022-2026 yaitu:
Ketua Umum Samsul Sianturi, S.H.,
Ketua Harian Leonard Sianturi, S.E.,
Sekjen Pamolang Sianturi, S.H.,M.H.,
Sekretaris 1 Hendry Sianturi, S.P.,
Sekretaris 2 Mikar Arnold Sianturi, S.E.,
Bendarahara Umum Dr. Antar MT. Sianturi, MBA
Bendahara 1 Gindo Sianturi, S.E.,
Bendahara 2 Drs. Manigor Tua Sianturi,
Ketua Bid. Organisasi Drs. Gokman Sianturi, MPd.
Ketua Bid. Pelayanan Sosial, Humas, dan Kerohanian Ir. Bukti Parasian Sianturi, CES.,
MH.
Ketua Bid. Adat dan Paradatan Drs. Ridolf Sianturi,
Ketua Bid. Seni, Budaya dan Parawisata Kefler Torang Sianturi,
Ketua Bid. Hukum dan HAM Pantas Sianturi, SH, MH
Ketua Bid. Antar Lembaga dan Pengawasan Henry Sianturi, S.H.,
Ketua Bid. Pengembangan SDM dan Pendidikan Drs. Victor Sianturi,
Ketua Bid. Pengembangan Pemuda & Ketenaga Kerjaan Bonar Sianturi, S.H., M.H.,
Ketua Bid. Pengembangan Usaha dan Perekonomian Ir. Richard Sianturi,
Ketua Bid. Informasi dan IT Ir. Luhut Tunggul Sianturi,
Ketua Bid. Hubungan Luar Negeri dan Energi Ir.Ridwan Simatupang,
Ketua Bid. Perencanaan Dana dan Keuangan Jubel Siantun SE, M.Si.,
Ketua Bid. Pemerintahan dan Keamanan AKBP Johanson Sianturi, SIK (Kapolres
Taput),
Ketua Bid. Situs dan Pertanda Sejarah Daud Sianturi, S.H.,
Ketua Bid. Pemberdayaan Perempuan Ujiana Br. Sianturi, S.Pd., MP.
Dewan Penasehat
Dr. Ir. KCT Sianturi (Ketua),
Irjen Pol. (Pur). Drs. Soaloon Simatupang Sianturi, MSc.
Brigjen (Pur) Drs.Timbul Sianturi,
St. Jusman Sianturi,
Bresman Sianturi, S.H.,
Pdt. Ramli Sianturi, MTh
Ruddin Sianturi,
Tinggi Sianturi,
Marsius Sianturi,
St. Drs. Djagundur Yonathan Sianturi,
Saut Sianturi,
Ir. Robert Sianturi,
Kompol Daud Sianturi dan
Manganar Sianturi.
Adapun susunan panitia pelaksaan Mubes dan Partiangan Bolon
Ketua Umum Samsul Sianturi, S.H.,
Wakil Ketua Umum Henry Sianturi, S.H.,
Wakil Ketua Umum Pantas Sianturi, S.H. M.H.,
Sekretaris Jenderal Drs. Gokman Sianturi,
Bendahara Umum Drs. Maninggor Sianturi,
Ketua Umum Dana Drs. Kepler Sianturi, MPd
Ketua Partangiangan Bolon Dr. Drs. Toga Sianturi,
Wakil Ketua St. Victor Sianturi,
Ketua Pelaksana Bona Pasogit Jauman Sianturi,
Sekretaris Pelaksana Hendri Sianturi, S.P.,
Sekretaris Bona Pasogit Hamonangan Sianturi,
Kordinator Humas dan Publikasi Almaret Sianturi,
Kordinator Jabodetabek Leonard Sianturi, SE (Op. Ni si Gerard),
Ketua – Ketua Bidang
Sedangkan Ketua Musyawarah Besar (Mubes)
Ketua Musyawarah Besar Drs. Ridolf Sianturi,
Wakil Ketua Ir. Ridwan Simatupang,
Wakil Ketua Drs. Ballen Sianturi,
Sekretaris Mikar Sianturi, SE
Ketua – Ketua Komite.
Sedangkan penggagas utama mubes dan partangiangan adalah Dr. Toga Sianturi (Mantan anggota DPRD Sumut) yang seminggu sebelum acara telah berpulang ke surga maka dalam acara tersebut perwakilan dari keluarga penggagas menerima tanda penghargaan dari punguan Sianturi Simangonding yang disampaikan oleh Ketua Umum terpilih. Semoga dengan terbentuknya punguan Sianturi Simangonding se-Indonesia atau se-Dunia kiranya punguan ini diberkati Tuhan untuk kemajuan dan kesuksesan keturunannya.(m27)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.