MEDAN (Waspada): Kegiatan reuni dan pelantikan pengurus Ikatan Alumni (IKAL) SMAN 4 Medan yang digelar di PIA Hotel, Pandan, Kab. Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, Minggu (5/6), berlangsung sukses dan meriah.
Hal tersebut disampaikan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) ke-17, Dr Ir H Tengku Erry Nuradi, MSi yang juga Ketua IKAL SMAN 4 Medan – Sumatera Utara periode 2022-2027 kepada Waspada di Medan, Senin (6/6).
Kemeriahan reuni tersebut dihadiri Watimpres HR Agung Laksono juga Ketua Dewan Pembina IKAL SMAN 4 Medan. Hadir juga Danrem 023/KS Kolonel Dody Triwinaro, SIP, M.Han, Kasek SMAN 4 Medan Efendi Pasaribu dan sejumlah pengurus serta alumni SMAN 4 Medan.
Danrem 023/KS Kolonel Inf Dody Triwinarto, sebagai tuan rumah mengaku bangga dan bersyukur atas suksesnya acara tersebut.
‘’Sudah lama rasanya kita tak jumpa sejak kita pergi meninggalkan bangku sekolah SMAN 4 Medan yang kita cintai. Tak jarang nostalgia kita mengenang akan hal ihwal (kejadian) ketika kita masih belajar di sekolah yang kita cintai bersama,’’ ucap Danrem.
Danrem mengatakan, waktu dan jarak yang telah memisahkan dalam rentang yang cukup lama untuk menyusuri kehidupan masing-masing, kini dapat bertemu kembali untuk menumpahkan dan mengobati kerinduan melalui ajang temu alumni kali ini.
‘’Reuni yang digelar ini memiliki makna yang sangat penting untuk dijadikan ajang tukar pikiran dan pengalaman, sehingga tidak sebatas mengenang masa-masa indah tempo dulu, melainkan terbangun suasana keakraban dan kebersamaan menuju keberhasilan yang lebih gemilang,’’ tuturnya.
Danrem juga menyampaikan bahwa sebagai alumni, kita juga merupakan bagian yang tak terpisahkan dari almamater ataupun SMAN 4 Medan. Oleh sebab itu, melalui Forum Reuni Alumni dan Pelantikan Pengurus IKAL SMAN 4 Medan, mari kita pikirkan apa yang bisa kita sumbangkan demi kemajuan SMAN 4 Medan yang kita cintai, serta kemajuan bangsa dan negara.(m29)