Scroll Untuk Membaca

Medan

Program Literasi Dukung Siswa SMPN 20 Medan Gemar Menulis

Program Literasi Dukung Siswa SMPN 20 Medan Gemar Menulis

MEDAN (Waspada): SMPN 20 Medan, semakin gencar melaksanakan program literasi bagi para siswa. Program itu mampu mendongkrak semangat menulis para siswa.

Selasa(3/1), program literasi dimulai pukul 07.30-08.10 WIB.
Kegiatan berlangsung, di lapangan dengan agenda bedah cerpen dan dilanjutkan dengan resensi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Program Literasi Dukung Siswa SMPN 20 Medan Gemar Menulis

IKLAN

Menurut Kepala SMPN 20, Drs.Halpan Siregar, MM bersama Wakasek Kurikulum Edy Syahputra, S.Pd, Wakasek Kesiswaan Niza Kurnia, S.Pd dan Tim Teknis Literasi Digital: Freky Mujiono, SE menyebutkan, resensi akan dikumpulkan dan dinilai oleh pengawas literasi.

Bagi yang telah mengumpulkan 5 buah nilai A, dapat ditukar dengan reward. Rewardnya berupa notes cantik plus pulpen.

Agar kondusif, selasa literasi di lapangan digelar bergiliran angkatan kelas 7,8,9. Kelas yang tidak di lapangan, membaca buku-buku non pelajaran yang disediakan pojok baca dan membuat resensinya. Resensi tersebut juga dikumpul dan diperlakukan sama.

Hal lain disampaikannya, kegiatan yang sangat mendukung yakni,
Eskul Literasi (NYALI). Eskul ini lebih fokus membimbing siswa yang berminat dengan literasi. “Anggotanya saat ini ada 54 orang. Sedangkan waktunya, setiap Selasa dan Sabtu setiap pukul 13.30-15.00 WIB dan juga via grup WA,” ungkapnya.

Sedangkan kegiatan ini targetnya, akan ada 1 buku karya siswa untuk setiap semester. “Semester ini sedang proses cetak buku Be-L series 1,” sebutnya.

Selain itu adapula Mading dan Majalah sekolah yang terbit 2 minggu sekali. Diisi oleh karya peserta Nyali berupa cermin, cerpen, cerbung, puisi dan komik. Tapi saat ini edisi perdana masih berupa cermin, cerpen. Yang lain on process.

“Ada pula Reporter Remaja yang bertugas meliput setiap kegiatan sekolah dan membuat ulasannya (belajar artikel). Buku Sakti : pegangan untuk menulis cerpen merupakan karya dari Pembimbing Literasi. Buku lainnya yang sedang on proses adalah Buku Sakti Lanjutan yang fokus pada novel sebagaimana minat dari para siswa. Mengenalkan siswa pada media menulis online. Sekrang beberapa siswa menulis di aplikasi menulis online yang ramah anak seperti Rakata.id, opini,
dan Web sekolah: www.smpn20medan.com, FB. Sendalu Nyali.

NYALI juga berkolaborasi dengan KLPK sebuah komunitas Literasi online yang memiliki cabang di berbagai wilayah, termasuk Sumatera Utara.

SMPN 20 Medan sejak 2021 telah lolos seleksi menjadi sekolah penggerak. Salah satu unsur penting dari sekolah penggerak selain digitalisasi sekolah, Project Profil Pelajar Pancasila juga ada Penguatan Budaya Literasi Sekolah.

Sebab itu, literasi menjadi salah satu kegiatan yang memang mendapat posit perhatian yang besar dari sekolah. (m22)

Waspada/ist
Antusias siswa SMPN 20 Medan mengikuti kegiatan literasi.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE