Scroll Untuk Membaca

Medan

Prof. Syahrin: Alumni UIN Sumut
Harus Berkarakter Ulil Albab

Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Sumut Prof Dr Syahrin Harahap MA menegaskan agar alumninya sebagai manusia Ulil Albab yang menjadikan semua ruang dan waktu sebagai tempat dan waktu belajar.  

Demikian diungkapkan Rektor Prof Syahrin Harahap dihadapan 2.397 lulusan  Wisuda ke 78 UIN Sumut yang tersebar dalam 8 fakultas serta 1 Program Pascasarjana di kampus 1 Jalan Sutomo Medan, Rabu (21/9)..

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Prof. Syahrin: Alumni UIN Sumut<br>Harus Berkarakter Ulil Albab

IKLAN

Kata rektor, dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan menyelesaikan berbagai masalah, salah satu karakter yang harus dimiliki dan ditonjolkan oleh alumni adalah melakukan pendekatan integral dalam ilmu pengetahuan. 

Begitu pula dalam menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi dalam masyarakat yang beragam dan dinamis, alumni tidak saja menggunakan satu pendekatan disiplin ilmu yang ditekuninya, tetapi seyogyanya melibatkan tinjauan berbagai bidang dan pendekatan ilmu yang terkait dengan menghilangkan sekat-sekat dikotomi ilmu-ilmu tersebut.

Dengan demikian ujar Prof Syahrin, pembahasan, penjelasan, dan penerapan ilmunya bersifat komprehensif, holistik, kuat, dan memiliki manfaat yang besar bagi kemanusiaan dan tentu peradaban manusia. “Alumni UIN Sumut diharapkan mampu banyak berkontribusi dalam membangun agama, bangsa dan negara,” jelasnya.

Sebagai pemegang amanah penyelenggaraan pendidikan lembaga ini, tentunya UIN Sumut punya harapan sekaligus keterbatasan, karenanya doa dan dukungan bersama sangat diharapkan agar lembaga pendidikan ini dapat berjalan dengan baik hingga dapat melahirkan nilai-nilai kebaikan yang adil dan maslahat.

Pada kesempatan itu, Rektor menyampaikan prestasi mahasiswa tahun 2021 diantaranya, Dwi Nur Annisa Juara I The International Competition of Student Academic and Creativity (INCOSAC) 2021 Cabang Film Pendek. 

Ainun Mardiyah, Annisa Nabilah Br. Ginting Luthfi Al Faraby menjadi juara Bronze Medal at World Science, Envonment and Engineering Competition (WSEEC) 2021 dengan judul penelitian “Cabbage Farming Innovation To Increase The Creative Economy In The Village Of Ndesakti In The Face Of Industry 4.0”.  Kedua mahasiswa itu juga peraih Bronze Medal at World Science, Envonment and Engineering Competition (WSEEC) 2021. “CIESTARO (Cookies Taro) Healthy Bread as Calcium in Prevention Of Osteoporosis In Human Body.

Muhammad Hadi Riva’I Nadya Nurcahyani Alfauzan Ramadhanny S., Yurid Audina meraih Gold Medal World Science, Environment, and Engineering Competition (WSEEC) 2021.  Selain itu, beliau juga menjuarai Semi Grand Award at World Science, Environment, and Engineering Competition (WSEEC) 2021 dan Bronze Medal World Invention Competition and Exhibition (WICE) 2021 serta Special Award From Association “Doza Srekja” Macedonia Environment, and Engineering Competition (WSEEC) 2021.

Luthfi Al Faraby meraih Gold Medal at OCIIP WORLD IP FAIR 2021 27 April 2021. Dengan Judul Inovasi : “PERMATEA KURMABIT”. Astri Angraeni, Fitrah Al Mubarok, Luthfi Al Faraby, Nindya Miranda Pratiwi, Revina Yani Tarigan, meraih Bronze Medal at International Science and Invention Fair 2021. Judul inovasi : “Developing Learning Media With the Method Fun Learning About Innovation As an Optimization in Increasing Students Courage in Taking a Stand” Jakarta.

Dari 2397 wisudawan dengan rincian 186 orang Fakultas Dakwah dan Komunikasi, 292 orang Fakultas Syariah dan Hukum, 757 orang, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, 213 orang Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam, 428 orang Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan Bisnis, 150 dari Fakultas Ilmu Sosial (FIS), 129 orang Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), 207 orang Fakultas Sains dan teknologi (FST), 85 orang program pascasarjana. (m19)


Waspada/ist
Rektor UIN Sumut melantik wisudawan UIN Sumut.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE