MEDAN (Waspada): Guru Besar Fakultas Kedokteran USU Prof Ridha Dharmajaya menyebutkan, persoalan pola kesehatan pada saat ini yang menjadi tantangan salah satunya adalah persoalan gangguan pada saraf yang diakibatkan penggunaan gadget yang tidak sebagaimana mestinya.
“Pada generasi muda terutama adik-adik mahasiswa, ini harus diperhatikan. Jika penggunaan gadget yang tidak sehat atau berlebihan tersebut dibiarkan hingga menahun maka bisa menurunkan kualitas kesehatan dan ujung-ujungnya adalah terancamnya bonus demografi,” ujar inisiator Gerakan Gadget Sehat Sahabat Prof Ridha Dharmajaya iniGuru Besar FK USU tersebut saat diundang menjadi penceramah pada
Seminar Kesehatan yang mengambil tema ; Pengambilan Pola Hidup Sehat Dalam Pencegahan Mordibitas & Wujudkan Aktifivis Umat Yang Berkualitas, Minggu (18/6) di Nutrihub, Jl. Sei Besitang, Medan Petisah.
“Untuk itu kita harus terus menyadarkan bahwa terdapat “habbit” yang bila tidak kita sadari dan luruskan dapat mengancam masa depan bangsa,” lanjut owner Radio Al Fatih tersebut.
M.Fahri, Pengurus FK Ikatan Mahasiswa UMSU dalam penjelasannya bahwa di acara seminar ini mengundang Prof.Ridha Dharmajaya dikarenakan sosok beliau dan Gerakan Gadget Sehatnya sangat bermanfaat terutama bagi generasi muda. “Kami mengundang beliau untuk mendengarkan dan sharing langsung , sebagai aktifis, kader IMM khususnya butuh banyak masukan untuk mewujudkan visi IMM dalam memajukan Indonesia,” sebut Fahri.
Turut hadir sebagai pembicara Amaluddin Ahmad S.Ked. Acara disambut dengan antusias oleh seratusan peserta yang hadir. Beragam pertanyaan disampaikan dari mulai kesehatan saraf, bonus demografi hingga memajukan Indonesia.(m27)