MEDAN (Waspada): Inisiator Gerakan Gadget Sehat, Prof.Ridha Dharmajaya hadir sebagai narasumber dalam Festival Ramadan 1444 H, di Gedung Astaka Jll. Pancing Medan, Minggu (2/4) dalam sebuah sesi Talk Show bertema Lifestyle.
Dalam talk show tersebut , Guru Besar USU ini menyebutkan bahwa pemuda harus banyak memanfaatkan waktunya buat kebaikan. “Usia, harta, dan ilmu itu hanya soal dunia, yang paling penting bagaimana kita bermanfaat buat orang lain” ujar Prof.Ridha.
Prof Ridha menambahkan, anak-anak muda jika banyak waktu luangnya maka itu bisa menjadi masalah.
“Anak muda harus progresif, harus bernyali melakukan terobosan-terobosan di negeri ini karena suka tidak suka generasi muda adalah pewaris sah negeri ini,” ujar alumni Aktifis Dakwah Kampus USU ini diacara yang dihadiri ribuan orang tersebut.
Acara Ramadan Festival 1444H diadakan selama 3 hari berturut-turut dan berakhir Senin (3/4). Turut hadir dalam acara tersebut, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, juga diisi tausiyah oleh Ustadz Abdul Shomad serta Imam Muda Muzammil Yusuf.(m27)
Waspada/Ist
Prof Ridha Dharmajaya