Scroll Untuk Membaca

Medan

Prodi Magister Psikologi UMA Workshop Strategi Penyelesaian Studi Tepat Waktu

Pimpinan Pascasarjana UMA dan prodi Magister Psikologi foto bersama narasumber dan peserta workshop. Waspada/Ist
Pimpinan Pascasarjana UMA dan prodi Magister Psikologi foto bersama narasumber dan peserta workshop. Waspada/Ist
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada) Program Studi (Prodi) Magister Psikologi Universitas Medan Area (UMA) melaksanakan Workshop Strategi Penyelesaian Studi Tepat Waktu pada hari Sabtu, 25 Mei 2024 di Hotel Grand Mercure Maha Cipta Medan Angkasa, Jl. Sutomo No.1 Medan.

Workshop bertema: “Meningkatkan Kompetensi Dalam Menyusun Tugas Akhir Secara Terstruktur dan Komprehensif Menuju Gelar Magister Psikologi” bertujuan untuk memberikan motivasi kepada para mahasiswa Magister Psikologi Angkatan 2023 agar memiliki strategi dalam penyelesaian tesis untuk bisa lulus studi tepat waktu.

Pada workshop ini, Prodi Magister Psikologi mengundang Direktur Pascasarjana UMA, Prof. Dr. Ir. Retna Astuti K., MS, yang diwakili Wakil Direktur Bidang Penjaminan Mutu Akademik, Dr. Beby Masitho Batubara, S.Sos, MAP untuk memberikan kata sambutan sekaligus pembukaan acara workshop tersebut.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Prodi Magister Psikologi UMA Workshop Strategi Penyelesaian Studi Tepat Waktu

IKLAN

Ketua Prodi Magister Psikologi, Dr. Suryani Hardjo, S.Psi, MA mengatakan selain itu, prodi tersebut juga menghadirkan narasumber Prof. Dr. Nurussakinah Daulay, M.Psi, Psikolog, Dr. Risydah Fadilah, M.Psi, Psikolog dan ia sendiri.

Katanya, selama pelaksanaan workshop berlangsung, para narasumber menyampaikan materi tentang pedoman atau tata cara dalam penulisan tesis, beberapa strategi yang harus dilakukan untuk bisa menyelesaikan studi tepat waktu, dan jenis-jenis dalam penelitian, baik penelitian kuantitatif maupun penelitian kualitatif.

“Para mahasiswa antusias mengikuti workshop yang dilaksanakan secara luring dan daring. Jumlah peserta 61 orang mengikutinya secara luring, dan 13 orang secara daring melalui zoom meeting,” paparnya.

Setelah para narasumber menyampaikan materi, para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melakukan diskusi mengenai strategi penyelesaian proposal tesis.

Masing-masing kelompok mahasiswa dibimbing sepuluh dosen pemandu, yaitu: Prof. Hasanuddin, Ph.D, Dr. Suryani Hardjo, MA, Psikolog, Dr. Siti Aisyah, M.Psi, Psikolog, Dr. Risydah Fadilah, M.Psi, Psikolog, Dr.
Salamiah Sari Dewi, M.Psi, Psikolog, dan Dr. Amanah Surbakti, M.Psi, Psikolog.

Kemudian, Dr. Patisina, ST, M.Eng; Dr. Suaidah Lubis, MA, Psikolog, Yudistira Fauzy Indrawan, MA, Ph.D, Psikolog, dan Dr. M. Fadli Nugraha, M.Psi. Hasil dari workshop ini adalah sekitar 35% mahasiswa angkatan 2023 segera melaksanakan Seminar Proposal Tesis, dan sisanya akan segera menyusul setelah beberapa perbaikan. (m19)



Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE