MEDAN (Waspada): Kepolisian Daerah Sumatera Utara melaksanakan apel gelar pasukan Operasi (Ops) Mantap Brata 2023-2024 di Lapangan Samapta Polda Sumut, Selasa (17/10) pagi.
Saat pelaksanaan apel, hujan turun sehingga peserta apel dan tamu undangan basah diguyur hujan. Sedangkan tenda tidak disediakan seperti biasanya.
Tampak hadir Pj Gubsu Hassanudin, Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, unsur Forkopimda, PJU Polda Sumut dan instansi terkait lainnya.
Kapolda Sumut Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi menyebutkan, apel gelar pasukan sebagai bentuk akhir kesiapan personel Operasi Mantab Brata.
Ia berharap pengamanan Pemilu 2024 yang dilaksanakan selama 222 hari_mulai 19 Oktober 2023 hingga 20 Oktober 2024 berjalan aman dan lancar, karena sebagai bukti penentuan masa depan.
Dikatakan bahwa tahun 2024 momen politik yang sangat penting, tapi juga pekerjaan besar. Karenanya personel diminta meningkatkan keimanan dan ketakwaan.
“Laksanakan pengamanan dengan sebenarnya dan kedepankan komunikasi publik, serta hindari polarisasi,” sebut Kapoldasu.
Sementara, Kabid Humas Poldasu Kombes Pol. Hadi Wahyudi usai gelar pasukan mengatakan, gelar pasukan merupakan tahapan akhir dari kesiapan pengamanan, setelah sebelumnya melaksanakan latihan pra operasi Mantab Brata dan simulasi pengamanan (Sispam) Kota.
Dijelaskannya, pengamanan Pemilu 2024 melibatkan 12.877 personel Polri, 4.891 personel TNI, dan 101.540 personel Linmas. Keseluruhan personel ini akan mengamankan 45.875 Tempat Pemungutan Suara (TPS).(m10)