Scroll Untuk Membaca

Medan

PM Malaysia Apresiasi Pelaksanaan Muzakarah Ulama ASEAN Ke VII Dan Zikir Akbar MPTTI Di Medan

PM Malaysia Apresiasi Pelaksanaan Muzakarah Ulama ASEAN Ke VII Dan Zikir Akbar MPTTI Di Medan

MEDAN (Waspada): Perdana Menteri Malaysia Dato’ Haji Anwar Ibrahim memberikan ucapan selamat atas penyelenggaraan Muzakarah Ulama Asean berserta Zikir Akbar Majelis Pengkajian Tauhid dan Tasawuf Indonesia (MPTTI) ke VII di Kota Medan.

Ucapan Perdana Menteri Malaysia Dato’ Haji Anwar Ibrahim disampaikan lewat kanal youtube yang beredar luas di jejaring media sosial pada Selasa (14/3).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

PM Malaysia Apresiasi Pelaksanaan Muzakarah Ulama ASEAN Ke VII Dan Zikir Akbar MPTTI Di Medan

IKLAN

“Salam takzim saya kepada Abuya Syekh Haji Amran Waly Al-Kholidi beserta seluruh jama’ah Muzakarah Ulama ASEAN yang berlangsung di Kota Medan, Insya Allah membawa keberkahan untuk kita semua”,ucap Dato’Anwar Ibrahim.

Disampaikan Perdana Menteri Malaysia atas inisiatif dan ikhtiar Syekh Haji Amran Waly Al-Kholidi pada pertemuan Muzakarah Ulama Asean untuk menguatkan ilmu dan pemahaman tauhid, tasawuf dan kesufian dalam usaha penyebaran dakwah dan memupuk nilai ketaqwaan pada Allah SWT.

“Kita do’akan inisiatif ini bermanfaat, agar keberlangsungan ajaran agama dan Islam terus ditingkatkan, terutama menghadapi tantangan baru dunia digital dan teknologi semakin berkembang”, sambung Dato’ Anwar Ibrahim.

Di akhir sambutannya, Perdana Menteri Malaysia ini mendo’akan agar kiranya Abuya Syekh Haji Amran Waly Al-Kholidi tetap diberikan kesehatan.

“Saya do’akan Abuya Syekh Haji Amran Waly Al-Kholidi yang juga sahabat saya diberikan kesehatan dan keberkahan Allah SWT”,ucap PM Anwar Ibrahim diakhir video yang berdurasi 2 menit 17 detik itu.(m27)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE