Pimpin Upacara Peringatan HUT Satpol PPRico Waas Sampaikan 4 Pesan Penting

  • Bagikan
WALI Kota Medan Rico Waas melakukan pemeriksaan barisan sebelum upacara dimulai. Waspada/ME Ginting
WALI Kota Medan Rico Waas melakukan pemeriksaan barisan sebelum upacara dimulai. Waspada/ME Ginting

MEDAN (Waspada): Di HUT Satpol PP ke-75 dan Satlinmas ke-63, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas berharap tidak hanya dijadikan momentum ajang refleksi, tapi juga menjadi titik pijak untuk terus mengokohkan komitmen pengabdian Satpol PP dan Satlinmas dalam menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat Kota Medan.

“Peringatan ini juga membawa pesan penting bahwa keberadaan Satpol PP dan Satlinmas bukan sekadar simbol kekuatan regulatif daerah, melainkan pilar utama dalam menciptakan ruang sosial yang aman, nyaman dan tertib,” kata Rico Waas saat memimpin Upacara Peringatan HUT Satpol PP ke-75 dan Satlinmas ke-63 di Lapangan Benteng Medan, Senin (14/4).

Dalam upacara yang dihadiri Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen, Wakil Ketua DPRD Zulkarnain, unsur Forkopimda Kota Medan, Sekda Wiriya Alrahman, Ketua TP PKK Kota Medan Airin Rico Waas, istri Wakil Wali Kota Martinijal Zakiyuddin, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Medan Ismiralda Wiriya Alrahman, Kepala Satpol PP Sumut Julianus E Bangun, Kasatpol PP Kota Medan Rakhmat AP Harahap, pimpinan OPD, camat dan lurah se-Kota Medan, Rico Waas selanjutnya menyampaikan 4 pesan penting.
Pertama, sebagai garda terdepan dalam mewujudkan penyelenggaraan ketertiban umum dan perlindungan masyarakat, Rico Waas mengingatkan, peran Satpol PP dan Satlinmas ini semakin strategis dalam menyukseskan implementasi trantibum sebagai fondasi Asta Cita, terutama pada dimensi kota yang aman dan tertib.

“Keterlibatan Satpol PP dan Satlinmas dalam pengamanan revitalisasi pasar tradisional, pengawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan ketertiban dalam Pembangunan infrastruktur drainase kota adalah bukti nyata dari kontribusi mereka terhadap pembangunan Kota Medan yang berkelanjutan,” ungkapnya.

Yang kedua, kata Rico Waas, Satpol PP dan Satlinmas harus mempertahankan kinerja, melakukan peningkatan dan perbaikan. Diharapkannya, Satpol PP dan Satlinmas harus menjadi institusi yang terus belajar dan berbenah.

“Optimalisasi peran pengawasan terhadap pelanggaran Perda, penertiban PKL serta edukasi masyarakat harus dilengkapi dengan pendekatan teknologi informasi berbasis data yang akurat dan cepat,” ujarnya seraya menambahkan pemanfaatan dashboard pemantauan, aplikasi pelaporan cepat serta pelatihan personel secara berkelanjutan akan memperkuat kapabilitas internal dalam menghadapi dinamika sosial yang semakin kompleks.

Selanjutnya yang ketiga, bilang Rico Waas, Satpol PP dan Satlinmas harus bertugas dengan humanis. Diingatkannya, menjadi aparat penegak Perda tidak berarti harus meninggalkan nilai-nilai kemanusiaan. Justru tantangan terbesarnya adalah bagaimana menegakkan aturan tanpa meninggalkan empati. “Satpol PP dan Satlinmas perlu menjadi representasi kehadiran negara yang tegas namun juga adil dan menyentuh hati masyarakat,” tuturnya.

Pendekatan yang humanis, jelas Rico Waas, sangat dibutuhkan di era keterbukaan informasi saat ini. Dalam menghadapi masyarakat, diingatkannya agar aparat petugas harus mampu menjadi fasilitator bukan sekadar penegak. Terkait itu, ujarnya, petugas yang bekerja di lapangan harus dibekali pelatihan komunikasi efektif, resolusi konflik serta pemahaman budaya lokal agar interaksi yang terbangun tidak bersifat repesif melainkan dialogis dan partisipatif.

Sedangkan yang keempat, sebut Rico Waas, kinerja yang dilakukan Satpol PP dan Satlinmas berhubungan dengan visi misi. Dimana, terangnya, Pemko Medan saat ini tengah mendorong tranformasi menuju kota yang inklusif, maju, dan berkelanjutan melalui Medan Satu Data. Dalam konteksnya, tegasnya, Satpol PP dan Satlinmas adalah aktor penting dalam mengawal misi menjadikan Medan tertib, aman dan humanis.

“Penataan ruang publik, pengelolaan ketertiban hingga perlindungan warga dalam kegiatan sosial dan ekonomi menjadi bagian dari tanggung jawab besar mereka,” pungkasnya.

Sebelum upacara dimulai, Rico Waas lebih dulu melakukan pemeriksaan barisan. Upacara yang berlangsung dengan penuh khidmat ini dipungkasi dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan orang nomor satu di Pemko Medan tersebut. Potongan tumpeng selanjutnya diberikan kepada Kasatpol PP Rakhmat AP Harahap. (m26)




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Pimpin Upacara Peringatan HUT Satpol PPRico Waas Sampaikan 4 Pesan Penting

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *